Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Payung Motor Unik Anti-Basah

Donny Apriliananda - Jumat, 1 Desember 2017 | 17:33 WIB
Payung khusus sepeda motor yang kini tengah dipasarkan di Malaysia.
Akun Facebook Superfis Runner
Payung khusus sepeda motor yang kini tengah dipasarkan di Malaysia.

Otomania.com - Naik sepeda motor juga bisa tak kehujanan. Sebuah payung motor dengan bentuk unik tengah dipasarkan di Malaysia. Sekilas, bentuknya menyerupai tenda kecil yang biasa digunakan anak-anak.

Informasi ini diperoleh dari foto yang diunggah akun Facebook yang menjual aksesoris moto, Superfis Runner. Payung motor unik tampak bisa dipasang di sebuah motor skuter matik.

Di Negeri Jiran, payung motor ini dibanderol dengan harga 60 Ringgit Malaysia atau setara Rp 198.000-an.

Jika melihat keterangan di akun yang menjual, keberadaan payung ini kemungkinan dilatarbelakangi adanya pengemudi yang membawa payung saat mengendarai motor.

Baca: Begini Rasanya Naik Motor Pakai Payung ala Ibu-ibu [VIDEO]

"Musim hujan sudah tiba. Apakah sudah ada payung sepeda motor? ini lebih aman daripada mengendarai motor sambil memegang payung," tulis akun Superfis Runner.

Indonesia
Di Indonesia, juga sudah dipasarkan payung motor merek Jojokie yang diimpor dari China. Ini adalah payung berukuran khusus, lengkap dengan handle yang bisa terpasang di setang motor.  

Review aksesori payung motor
Otomania/Setyo Adi
Review aksesori payung motor

Meski unik, penggunaan aksesori payung untuk sepeda motor ini dinilai tidak aman. Sebab payung tetap bisa membuat motor goyah jika terjadi angin kencang.

"Kalau motor bergerak, angin akan tertahan di payung sehingga berpeluang bikin biker jatuh ke bawah truk atau menyerempet orang. Orang lain jadi dalam bahaya,” kata Jusri Pulubuhu dari Training Director Jakarta Defensive Driving Center (JDDC).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa