Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hamish Daud Tertarik Mobil Listrik

Setyo Adi Nugroho - Kamis, 17 Agustus 2017 | 17:36 WIB
Hamish Daud nampak tertarik melihat mobil listrik BMW i3
Otomania
Hamish Daud nampak tertarik melihat mobil listrik BMW i3

Tangerang, Otomania.com - Pemerintah telah menggulirkan wacana bagi industri otomotif untuk dapat berperan dalam produk kendaraan listrik. Wacana ini ditanggapi beragam pihak termasuk selebritas Tanah Air.

Aktor Hamish Daud salah satunya. Ditemui ditengah lantai pamera BMW di ajang pameran otomotif GIIAS 2017, aktor ini memandang mobil ramah lingkungan sebagai teknologi yang paling pas untuk masa depan.

"Tapi memang masih butuh waktu. Makin lama orang makin peduli dengan lingkungan. Ini untuk di masa depan semakin menarik dan sangat berhubungan dengan kondisi dunia kita sekarang," ucap Hamish beberapa waktu lalu.

Produk kendaraan ramah lingkungan pun dinilai Hamis semakin dekat dengan rasa berkendara mobil konvensional. Ia percaya kehadiran produk-produk kendaraan ramah lingkungan akan meramaikan pasar kendaraan di waktu dekat.

Aktor yang gemar berpetualang ini juga melihat-lihat kendaraan listrik BMW i3 yang dipamerkan. Dirinya mengakui meski lebih menyenangi tenaga mesin besar seperti yang ditawarkan model M3 dan seri 5, mobil listrik ini membuat Hamish tertarik.

"Ternyata pas duduk di dalam interiornya cukup besar. Ini mobil full electric, eco friendly dan 95 persen partnya bisa di daur ulang. Ini jadi standar bagi produsen kendaraan listrik ke depannya," ucap Hamish.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa