Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Swift Cocok buat Pria, Baleno untuk Wanita

Aditya Maulana - Jumat, 4 Agustus 2017 | 09:25 WIB
Swift Sport terbaru diklaim lebih ringgan dari model sebelumnya.
carscoops.com
Swift Sport terbaru diklaim lebih ringgan dari model sebelumnya.

Bogor, Otomania.com - Suzuki memastikan kalau konsumen Swift dan Baleno hatchback tidak saling bersinggungan. Pembagian dari sisi jenis kelamin juga tidak sama, karena keduanya memiliki dimensi, desain, hingga fungsionalitas yang sudah jelas berbeda.

Menurut penjelasan Harold Donel, Head of Research and Brand Development 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), konsumen Swift lebih banyak pria ketimbang wanita, dan Baleno diarahkan atau cocok untuk wanita.

"Swift itu komposisinya pria 60 persen, wanita 40 persen, dan Baleno hatchback 55 persen wanita, dan 45 persen pria," ujar Harold di kawasan Bogor, Jawa Barat, Kamis (3/8/2017).

Aktivitas penjualan hingga promosi, lanjut Harold akan dibedakan. Dia mencontohkan, kegiatan yang lebih mengarah ke pria akan disisipkan Swift, sementara Baleno condong aktivitas wanita.

Suzuki Baleno Hatchback
Aditya Maulana - Otomania
Suzuki Baleno Hatchback

"Jadi kami tidak masalah meskipun punya dua model di segmen hatchback. Tergantung dari konsumannya saja sekarang ini, kita sudah menyiapkan dua produk berbeda," kata Harold.

Mengenai Swift itu sendiri, sampi sekarang statusnya masih dijual di Indonesia. Model terbarunya, Harold belum bisa menginformasikan kapan meluncur di Indonesia.

"Doakan saja, kami sedang pertimbangkan itu semua buat konsumen di Indonesia," ucap Harold.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa