Jakarta, Otomania.com – Tanpa perlu meraung keras-keras, model ikonis Isuzu Panther tetap saja dicari orang. Penjualan MPV sekelas Toyota Kijang Innova ini kecenderungannya stabil, walaupun sudah sangat lama tanpa pengembangan desain signifikan.
Generasi pertama Panther lahir pada 1991. Kendati sudah beberapa kali disegarkan, generasi baru tak kunjung datang. Panther seperti menyaksikan dunia yang terus berubah dari balik jendela.
Desain boleh saja gaek, tapi ternyata peminatnya masih banyak. Panther tetap bertahan walau salah satu pesaingnya, Mitsubishi Kuda, sudah pensiun di dalam negeri.
Dari data wholesales Gabugan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), penjualan Panther pada tahun lalu mencapai 1.259 unit. Sedangkan selama enam bulan pada tahun ini 692 unit.
Itu baru dari model mobil penumpang, versi pikap Panther juga terjual lumayan pada tahun ini yakni 589 unit.
“Percaya tak percaya, Panther tetap yang tertinggi kalau di kelas LCV (Low Commercial Vehicle) Isuzu, masih 50 persen,” kata Joen Boediputra, Direktur Pemasaran Isuzu Astra Motor Indonesia, saat peluncuran media New mu-X di Jakarta, Rabu (2/8/2017).
Joen mengatakan, pengembangan Panther masuk dalam studi prinsipal di Jepang. Walau begitu belum bisa dipastikan kapan generasi barunya bakal datang.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR