Jakarta, Otomania.com - Masyarakat yang punya rencana membeli sepeda motor roda tiga mewah harap berhati-hati. Apalagi sistem pembeliannya hanya dilakukan secara online, dan calon konsumen diminta untuk membayar uang muka 50 persen sebelum unit dikirim.
Salah satu yang mengaku distributornya, yaitu Metro Motor City Car di Jalan Jagir, Wonokromo No.77, Surabaya, Jawa Timur. Setelah ditelusuri oleh tim redaksi Otomania.com, sama sekali tidak ada aktivitas penjualan.
Hasil penelusuran, alamat tersebut terletak di sisi jalan protokol, jalur utama Surabaya-Sidoarjo. Nomor 78 dan 76 masih terlihat namun tanpa penghuni.
Bahkan di sisi utara, belasan bangunan toko dan rumah sudah dibongkar oleh Pemkot Surabaya untuk kepentingan pembuatan jalan frontage road sisi barat, yang menyambung dari jalan Ahmad Yani, Surabaya.
Bukti lain, redaksi Otomania.com sempat berbincang melalui pesan singkat dengan distributor tersebut. Ketika diminta foto motor roda tiga, gambar yang dikirim menggunakan model punya Renault, yaitu Twizy.
Baca: Penjual Motor Roda Tiga "Mewah" di Surabaya Fiktif Lagi?
Semua foto yang dikirim sama, bahkan penjual mengklaim bahwa itu merupakan merek Jepang.
Nah, sebaiknya masyarakat lebih hati-hati lagi, jangan sampai tertipu dengan modus pemesanan online.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR