Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Marquez Selalu Menang di GP Jerman

Febri Ardani Saragih - Senin, 3 Juli 2017 | 07:05 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, merayakan kemenangannya pada balapan GP Jerman di Sachsenring, Jerman, Minggu (2/7/2017).
AFP/ROBERT MICHAEL
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, merayakan kemenangannya pada balapan GP Jerman di Sachsenring, Jerman, Minggu (2/7/2017).

Hohenstein-Ernstthal, Otomania.com – Setiap kali Marc Marquez membalap di Sachsenring, Moto GP Jerman, pasti juara pertama. Dia sudah melakukan itu sejak 2010, saat masih bertanding di kelas motor 125cc.

Setelah mendapat podium pertama pada Minggu (2/7/2017), berarti Marquez sudah delapan kali berurutan selalu finis paling depan di GP Jerman. Catatannya, sebanyak lima kali dilakukan di kelas MotoGP.

Total sepanjang karir, Marquez memenangi 57 kali balapan seri di semua kelas. Juara dunia lima kali itu sudah 95 kali naik podium. 

Prestasi lainnya di Sachsenring, pebalap yang dijuluki Baby Alien ini selalu juara pertama dari pole position. Marquez bisa dikatakan sebagai raja di GP Jerman.

Juara kedelapan kali di Sachsenring tidak didapat dengan mudah. Sebelum Marquez juara, awal jalannya balapan dipimpin pebalap tuan rumah Jonas Folger (Yamaha Tech 3). Meski begitu pada akhirnya Marquez finis tiga detik lebih cepat dari Folger.

Kemenangan itu juga jadi titip penting buat Marquez, pasalnya dia kini memimping klasemen sementara juara dunia MotoGP musim ini. Maverick Vinales (Yamaha Movistar), Andrea Dovizioso (Ducati), dan Valentno Rossi (Yamaha Movistar), menyusul di belakangnya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa