Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ingat Dua Musuh Bebuyutan Oli Mesin

Febri Ardani Saragih - Selasa, 6 Juni 2017 | 09:05 WIB
Kelebihan isi oli motor
otoengine.com
Kelebihan isi oli motor

Jakarta, Otomania.com – Di dalam mesin ada banyak komponen metal mekanis yang bergesekan, agar tidak aus maka dibutuhkan pelumas atau oli. Oli berteman dengan komponen metal namun juga punya musuh, yang paling bebuyutan ada dua.

Keduanya yaitu air dan debu. Oli dipastikan bakal bermasalah kalau tercampur dua benda itu.

Di dalam mesin bukan hanya ada komponen internal dan oli tapi juga udara. Nah, seiring naik-turunnya suhu mesin karena pemakaian, udara itu bisa terkondensasi alias berubah menjadi benda cair. Atas alasan itulah mengapa oli harus rutin diganti, meskipun kendaraan tidak selalu digunakan. 

Tes banjir dua arah, antisipasi gelombang datang dari arah berlawanan.
KompasOtomotif-Donny Apriliananda
Tes banjir dua arah, antisipasi gelombang datang dari arah berlawanan.

“Uap air itu bisa ada ketika mesin dingin-panas berulang. Meski sedikit, tapi kalau dalam waktu enam bulan sedikit berpengaruh pada kualitas,” kata Brian Bayu Sukmana, Passanger Diesel Oil Pertamina Lubricants, di Jakarta, Senin (5/56/2017).

Kondisi terparah  oli tercampur air ketika banjir. Skenarionya, air masuk ke mesin melalui saringan udara. Gejala oli tercampur air atau dikenal water hammer punya efek fatal, bisa sampai membengkokkan piston.

Sama seperti air, debu juga bisa masuk dari saringan udara. Partikel kecil debu yang tercampur memungkinkan bikin lecet ketika berada di antara gesekan komponen metal dalam mesin. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa