Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

NMAX Edisi Terbatas Mulai Dikirim ke Konsumen

Febri Ardani Saragih - Kamis, 13 April 2017 | 16:29 WIB
Yamaha NMAX Edisi Terbatas Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI)
Febri Ardani/Otomania
Yamaha NMAX Edisi Terbatas Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI)

Jakarta, Otomania.com – Yamaha NMAX edisi terbatas mulai dikirim ke konsumen. Salah satu diler penjual, Putera Group, mengaku sudah mengirimkan lima unit ke garasi pembeli.

NMAX edisi terbatas hanya ada 1.500 unit. Model ini dikembangkan oleh Yamaha Riders Federation Indonesia bersama diler, penyuplai aksesori , dan perusahaan pembiayaan. Total ada 21 perlengkapan tambahan pada NMAX edisi terbatas.

“Kami sudah kirim ke konsumen. Kalau yang sedang dalam proses pengerjaan ada 30 unit lagi,” kata Deputy Director Putera Group Rino Harja Kartan saat dihubungi Otomania, Kamis (13/4/2017).

Rino mengatakan kesadaran masyarakat atas produk ini terbantu dari publikasi media, dampaknya banyak konsumen yang mencari.

NMAX edisi terbatas meluncur pada akhir Maret lalu, namun jelas Rino, kesiapan diler Putera Group menjual baru mulai pada Rabu (12/4/2017). Meski begitu pesanan sudah banyak karena terbantu publikasi media saat peluncuran.

Rino optimistis NMAX edisi terbatas bisa laku sampai 1.500 unit selama tiga bulan seperti target yang pernah dicanangkan. Selain Putera Group, diler yang menjual NMAX edisi terbatas adalah Bahana. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa