Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kemenpora Restui Pembangunan Sirkuit MotoGP di Lido

Aditya Maulana - Sabtu, 4 Maret 2017 | 11:35 WIB
Para pebalap MotoGP bersaing pada balapan GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (13/11/2016).
JAVIER SORIANO/AFP PHOTO
Para pebalap MotoGP bersaing pada balapan GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (13/11/2016).

Jakarta, Otomania.com - Bos MNC Grup Hary Tanoesoedibjo meminta izin kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), untuk membangun sirkuit bertaraf internasional di kawasan Lido, Bogor. Gayung bersambut, Kemenpora telah merestui pembangunan sarana dan prasarana tersebut.

Menurut Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Kemenpora Gatot S Dewa Broto, surat rekomendasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) sudah dikirimkan ke CEO MNC Grup.

"Isinya tentang rekomendasi pembangunan prasarana olahraga sirkuit internasional," kata Gatot kepada Otomania.com melalui pesan singkat, Jumat (3/3/2017) malam.

Dalam surat itu, lanjut Gatot, pihak yang membangun harus berkoordinasi secara intensif dengan pemerintah daerah atau setempat. Intinya, Menpora mengapresiasi dan merekomendasikan inisiatif Hary Tanoe.

"Tetapi tidak disebutkan untuk menggelar MotoGP tahun berapa. Kita juga belum tahu mengenai itu," ujar Gatot.

Bukan hanya MotoGP, sirkuit di Lido itu informasinya juga bisa digunakan untuk ajang balap Formula 1 (F1).

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa