Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lampu Sein Meteor Ubah Mobil Jadi Lebih Modern

Setyo Adi Nugroho - Senin, 6 Februari 2017 | 12:17 WIB
Modifikasi LED dengan lampu sein bergerak
RX Auto Pro
Modifikasi LED dengan lampu sein bergerak

Jakarta, Otomania – Pemilik kendaraan yang bosan dengan tampilan bawaan mobilnya akan mulai berpikir untuk memberikan sentuhan modifikasi. Salah satu langkah modifikasi ringan biasanya dilakukan dengan penggantian pelek atau penambahan aksesori di kendaraan.

Langkah modifikasi yang cukup sederhana tanpa harus mengubah banyak dapat dilakukan pada bagian lampu depan kendaraan. Saat ini hadir produk LED yang membuat tampilan kendaraan makin stylish dan modern karena lampu sein tidak berkedip namun bergerak menyamping.

“Sebelumnya ada produk sejenis, lampu LED juga, namun untuk lampu seinnya hanya berkedip. Pada LED Flex Meteor ini lampu sein bergerak menyamping,” ucap Eric Setioprabowo dari bengkel RX AutoPro, Denpasar saat dihubungi, Senin (6/2/2017).

Lampu sein model bergerak ini sebelumnya hanya hadir pada mobil-mobil mewah Eropa. Selain lampu sein, LED tambahan ini juga berfungsi sebagai DRL untuk siang hari.

Eric mengungkapkan, pemasangan LED ini bisa dilakukan di semua mobil. Pemilik hanya tinggal membawa mobil miliknya dan nanti lampu depannya akan diubah.

“Waktu pemasangan hanya empat jam, bisa ditunggu. Untuk jenis mobil tidak ada syarat khusus, semua bisa. Kelebihan lain, LED ini watt-nya kecil,” ucap Eric.

Nah, untuk dana modifikasi ini, pemilik mobil cukup siapkan Rp 2 juta-an yang sudah termasuk ongkos pemasangan. Warna lampu yang tersedia untuk model LED Flex ini adalah putih dan kuning untuk sein.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa