Jakarta, Otomania - Astra Daihatsu Motor (ADM) pertama meluncurkan Copen pada Mei 2015. Model sport kupe itu dijual dalam dua pilihan transmisi, yaitu manual dan Continous Variable Transmission (CVT).
Mengacu data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Copen secara wholesales sepanjang tahun ini hanya terjual dua unit. Model tersebut memang dijual berdasarkan pesanan.
Lantas, konsumen yang sudah membeli bisa melakukan servis di bengkel mana? Menurut Anjar Rosjadi, Technical Service Executive Coordinator ADM, tidak bisa dilakukan di semua bengkel resmi Daihatsu, hanya di Jakarta dan Surabaya.
"Karena secara penjualan memang hanya di Jakarta dan Surabaya," kata Anjar di Sunter, Jakarta Utara, Kamis (24/11/2016).
Anjar melanjutkan, bengkel di Jakarta berada di diler Astra International (AI), di Sunter, dan di Pondok Pinang, Jakarta Selatan. Sedangkan di Surabaya, hanya tersedia di AI Waru, Surabaya, Jawa Timur.
"Selain tempat itu tidak bisa melakukan servis, karena hanya bengkel itu yang ditugaskan menerima servis Copen. Berkaitan juga dengan masalah suku cadang dan teknisi," ucap Anjar.
Copen yang dijual di Indonesia bersifat CBU (impor utuh) atau dikirim langsung dari negara asalnya, Jepang.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR