Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Komponen yang Bermasalah pada Nissan Livina dkk

Setyo Adi Nugroho - Senin, 26 September 2016 | 07:25 WIB

Jakarta, Otomania – Nissan Motor Indonesia (NMI) mengumumkan penarikan kembali (recall) tiga produknya yang ada di Indonesia terkait masalah airbag. Ketiga produk tersebut adalah Nissan Grand Livina, Latio, dan Navara.

Meski diumumkan sebagai permasalahan pada sistem airbag, bagian apa yang sebenarnya bermasalah tersebut?

“Bagian yang menjadi masalah adalah inflator-nya saja. Jadi bukan keseluruhan sistem airbag,” ucap Budi Nur Mukmin, General Manager Marketing Strategy NMI, saat dihubungi Otomania beberapa waktu lalu.

Inflator merupakan salah satu komponen dalam perangkat airbag yang berfungsi untuk mengembangkan kantong udara saat terjadi benturan. Supaya terkembang dengan cepat dalam hitungan kurang dari satu detik, maka dibutuhkan ledakan kecil yang berasal dari inflator ini.

Permasalahan terjadi saat Takata melaporkan produk inflator mereka memiliki kekuatan yang mampu memecahkan selongsong yang terbuat dari metal. Bahan metal ini yang dikhawatirkan dapat terlempar dan akan melukai penumpang saat airbag bekerja.

Berdasarkan penelusuran Otomania, perangkat inflator jarang dijual terpisah apabila terjadi kerusakan. Bila airbag meledak maka seluruh perangkat modul dan dashboard akan diganti.

“Penggantian airbag bisa mencapai Rp 12 juta hingga Rp 14 juta per unit mobil seperti Grand Livina. Bagian inflator berada dalam modul jadi jarang dijual terpisah,” ucap salah satu mekanik bengkel resmi Nissan saat dihubungi Otomania beberapa waktu lalu.

Penggantian bagian inflator ini dapat dilakukan di diler resmi Nissan secara cuma-cuma. Waktu yang dibutuhkan mengganti perangkat ini hanya satu jam.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa