Jakarta, KompasOtomotif – Kumpul akbar tahunan Captiva Chevy Club (3C) kembali digelar. Tahun ini dilakukan di Yogyakarta pada libur panjang pekan lalu, 10 – 12 September 2016. Acara Jambore Nasional ini mendapat dukungan penuh dari General Motors (GM) Indonesia.
Presiden Direktur GM Indonesia Gaurav Gaupta menyempatkan diri hadir saat acara. Dalam sambutannya di hadapan lebih dari 400 peserta, dia mengatakan “dukungan para pecinta Captiva telah ikut serta membangun merek Chevrolet”.
“Anggota komunitas 3C yang terus bertambah merupakan bukti nyata kepercayaan pelanggan terhadap brand Chevrolet,” katanya lagi.
Budi Sulistyo, Ketua Pelaksna Jambore Nasional ini menyampaikan aktivitas ini ditujukan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antar anggota, menyesuaikan konsep 3C, yakni family oriented adventure.
Para peserta berasal dari kawasan Jakarta dan sekitarnya, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta sebagai tuan rumah, Jawa Timur, Bali, serta bahkan Kalimantan dan Sulawesi. Acara berlangsung di pusat kota gunung Merapi, diisi kegiatan konvoy keliling kota dan wisata kuliner.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR