Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pertamina Tegaskan Manor yang Butuh Rio

Stanly Ravel - Senin, 25 Juli 2016 | 14:35 WIB

Jakarta, Otomania - Ketidakjelasan nasib Rio Haryanto bersama Manor Racing mendapat tanggapan dari Pertamina, yang menjadi sponsor utama. Pertamina menggangap Manor akan terus mempertahankan Rio hingga akhir musim.

Wianda Puspanegoro, VP Corporate Communication Pertamina mengatakan, dirinya saat ini sedang menunggu pernyataan tertulis dari Manor terkait branding Pertamina dan Rio yang akan bertahan sampai akhir musim.

"Saya sudah mengirimkan surat ke Manor sejak dua minggu lalu, dalam waktu dua sampai tiga hari ini harusnya pihak Manor sudah mengkonfirmasi ke saya. Bila tidak ada konfirmasi tertulis, saya asumsikan Manor tetap pertahankan branding Pertamina dan Rio sampai akhir musim karena kami sudah menanamkan investasi dengan jumlah yang besar," papar Wianda saat dihubungi Otomania, Senin (25/7/2016).

Menurutnya, Pertamina dan Kiky Sport sebagai pihak manajemen Rio sudah ada kontrak dengan pihak Manor. Pihak Kiky juga menyanggupi akan mencari sisa dana untuk Rio agar bisa terus berlaga sampai akhir musim nanti.


Wianda mengungkapkan, Rio memiliki nilai promosi yang kuat dari para penggemarnya baik di Indonesia dan Asia. Sedangkan dari sisi performa, Rio yang turun sebagai orang baru di Formula 1 sudah bisa melebihi ekspektasi, bahkan dibandingkan dengan Pascal Wehrlein.

"Menurut saya posisinya saat ini bukan Rio yang butuh Manor, tapi Manor yang butuh Rio. Untuk pembayaran kami sudah lakukan beberapa kali, tapi untuk pelunasan sisanya yakni 250 ribu Euro kami tahan hingga Manor mengeluarkan pernyataan resmi mengenai kelanjutan kerja sama Pertamina dan Rio," ucap Wianda.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa