Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Cek Mobil Gratis, di Sini Tempatnya

Stanly Ravel - Jumat, 24 Juni 2016 | 03:05 WIB

Jakarta, Otomania - Memastikan kondisi mobil tetap prima menjelang mudik ke kampung halaman wajib segera dilakukan. Apalagi diperkirakan titik awal pergerakan mudik akan berlangsung akhir bulan Juni ini atau satu minggu lagi.

Bagi pemilik mobil yang belum sempat mengecek kendaraanya bisa memanfaatkan tawaran dari Shop&Dirve sebagai bengel ritel Astra Otoparts selama musim lebaran. Promo yang diberikan adalah 11 item pengecekan gratis di seluruh gerai Shop&Drive yang ada di Indonesia.

"Kami bikin program ini sebagai bentuk layanan untuk para pemilik mobil yang ingin pulang kampung untuk memastikan kondisi kendaraannya tetap prima. 11 item yang dicek tidak perlu dibayar, alias gratis," kata Head Retail Division PT Astra Otoparts Indra Nugraha dalam seremoni peluncuran Oli Shell di Jakarta, Rabu (22/6/206).

Pengecekan 11 item yang dimaksud adalah, pembersihan filter udara, sistem kelistrikan dan aki, tekanan angin, takaran pelumas (mesin, gardan, transmisi), air radiator, wiper, kondisi suspensi, pelumas rem dan kopling, filterisasi (oli, udara, AC), sistem penerangan, sampai semir ban. Menariknya, program ini dibuat dengan kurun waktu yang panjang, yakni 1 Juni sampai 31 Juli 2016.

"Kami bikin panjang agar konsumen bisa menikmati layanan ini lagi usai mudik Lebaran. Selain itu ada layanan 24 jam dibeberapa titik kota besar nantinya," ucap Indra.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa