Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi: ”3 In 1” Tidak Jadi Dihapus!

Donny Apriliananda - Kamis, 7 April 2016 | 12:05 WIB

Jakarta, Otomania – Wacana penghapusan 3 in 1 di sejumlah ruas jalan protokol di Jakarta kemungkinan besar tak akan terlaksana. Hal ini diindikasikan Kakorlantas Polri Irjen Pol Condro Kirono saat menghadiri pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 di JIExpo, Kemayoran, (7/4/2016).

Di sela-sela peninjauan booth-booth peserta pameran, Condro menyatakan bahwa sistem pembatasan kendaraan tersebut harus ada penggantinya yang lebih relevan dahulu sebelum benar-benar dicabut.

”Saya mendukung (kalau dicabut), asal sudah ada pembatasan lain yang diterapkan di situ. Misalnya ERP (Electronic Road Pricing). Kita lihat, di situ dengan kondisi infrastruktur pembangunan MRT yang belum selesai, jalan makin padat. Jangan dicabut dulu sebelum ERP selesai,” kata Condro.

Saat ditanya tentang kelanjutan uji coba penghapusan yang dilakukan pada 5-8 April 2016, Condro kembali memberi penegasan bahwa 3 in 1 akan dilanjutkan kembali.

”Kalau menurut saya seperti itu (dilanjutkan). Harus ada pembatasan di situ. Kalau persiapan ERP belum selesai, makanya harus didoring untuk segera disiapkan,” kata Condro.

Evaluasi
Hasil uji coba penghapusan memang belum dirumuskan. Namun perwira tinggi kepolisian itu mengatakan bahwa ada hitung-hitungannya tersendiri. Tapi, kalau dirasakan saat melintas di aera pembatasan, jalanan terasa semakin padat.

”Kalau dibebaskan, logiknya masyarakat pasti akan masuk ke situ. Selama ini ada orang yang berpikir tak mau bawa joki, atau patuh aturan, itu yang membatasi. Kalau sekarang dicabut, justru jalanan akan semakin padat,” ujar Condro.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa