Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Perkenalkan Fino Sambil Rayakan Valentine

Ghulam Muhammad Nayazri - Minggu, 14 Februari 2016 | 06:05 WIB


Jakarta, Otomania –
Yamaha DDS Jakarta, perkenalkan Yamaha Fino generasi terbaru untuk publik Ibukota. Sebelumnya produk skutik bertampang retro-modern ini sudah diluncurkan pada 9 Januari 2016 di Bandung.

Tema yang diusung dalam acara ini yaitu “Valentine Fino Day" (Valentino) di Grand Mercure Hotel, Harmoni, Jakarta Pusat Sabtu (13/2/2016).  Acara berbalut suasana Valentine ini diikuti oleh 40 pasangan, yang dipilih setelah setelah meng-upload foto bersama produk Yamaha apapun di media sosial Instagram.

”Hari ini kami sebut Valentine Fino Day, kombinasi Hari Valentine dan Fino Day, dengan memberikan kesempatan istimewa untuk para pasangan anak muda untuk dinner dan menikmati berbagai acara. Lebih dari itu kami juga memperkenalkan New Fino 125 Blue Core yang sesuai karakter anak muda dan cocok jadi motor hang out di Jakarta,” papar Frengky Rusli, Chief Yamaha DDS Jakarta, Sabtu (13/2/2016).


Frengky menambahkan, selain itu acara ini juga didedikasikan untuk pebalap Yamaha di MototGP, yang berulang tahun ke 37 pada tanggal 16 Februari. “Berbagi kebahagiaan dengan New Fino 125 ini, kian memperkuat keberadaan produk teranyar pertama Yamaha di tahun 2016 itu. Wilayah Ibu Kota juga merupakan pasar besar sepeda motor dan tempat favorit melintasnya Fino,” ujar Frengky.

Generasi terbaru Yamaha Fino ini, memiliki kapasitas mesin yang lebih besar dibanding sebelumnya yang hanya 110cc, dengan juga ditambahkan teknologi Blue Core. Produk skutik Yamaha ini diklaim semakin irit bahan bakar hingga 50 persen dibandingkan Fino karburator.

Seperti Skutik Blue Core Yamaha lainnya, model ini juga didukung dengan indikator ”Eco” yang tersemat pada panel instrumen. New Fino 125 Blue Core ini dijual dengan OTR Jakarta Rp 16.650.000.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa