Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Sewa Mobil Jelang Libur Natal dan Tahun Baru

Stanly Ravel - Rabu, 16 Desember 2015 | 17:04 WIB

Jakarta, Otomania - Jasa sewa mobil menjelang libur Natal dan tahun baru kembali mendapat angin segar seperti saat Lebaran lalu. Bedanya, saat ini rata-rata pengusaha rental sudah menaikan nominal harga peminjamannya.

Hal ini disinyalir karena unit yang disewakan rata-rata merupakan mobil baru keluaran 2015. Selain itu juga akibat ongkos perawatan mobil yang ikut naik.

"Kalau musim liburan seperti ini pastinya mobil tipe keluarga seperti MPV yang laris, tapi harga kita naikan karena menyesuaikan ongkos perawatan. Sedangkan untuk jenis mobil kecil naik karena memang unitnya mobil baru semua," ujar Andi Sulardi dari rental mobil PT Cililitan Utama Jaya kepada Otomania, Rabu (16/12/2015).

Kenaikan harga sewa dari harga sebelumnya lumayan tinggi, rata-rata kisaranya mulai dari 10-20 persen. Salah satu contohnya untuk unit Xenia manual 2015, yang biasanya disewakan dengan harga Rp 400.000 untuk hari biasa dan Rp 450.000 di saat weekend kini naik menjadi Rp 600.000 sampai 650.000, begitu juga untuk Avanza.

Tapi hal ini tidak diterapkan oleh semua rental, karena ada beberapa justru menawarkan dalam bentuk paket mingguan dan beberapa lagi masih menunggu keputusan pemilik rental.


"Biasanya memang ada kenaikan, atau main di paket seperti peminjaman tujuh hari dan lainnya. Tapi sampai saat ini belum ada keputusannya dari atasan. Untuk harga memang ada kenaikan tapi baru berapa persen saja sudah dari bulan lalu, " ucap Lia dari rental Sosor Rent Car di waktu dan tempat yang sama.

Kisaran harga sewa mobil

PT Cililitan Utama Jaya

Avaza Manual Rp 600.000-650.000/hari
Xenia Manual Rp 600.000-650.000/hari
Terios Manual Rp 650.000/hari
Innova weekday Rp 550.000/hari, weekend Rp 800.000/hari
All New Yaris Matik Rp 600.000/hari

Sosor Rent Car

Avanza Manaul weekday Rp 450.000/hari, weekend Rp 500.00/hari
Ertiga Manual weekday Rp 450.000/hari, weekend Rp 500.000/hari
Toyota Yaris Manual weekday Rp 400.000/hari, weekend Rp 450.000/hari
Agya Matik weekday Rp 400.000/hari, weekend Rp 450,000/hari

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa