Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda "Ayam Jago" Sonic 150R Sasar Segmen Remaja

Agung Kurniawan - Rabu, 5 Agustus 2015 | 17:02 WIB
Jakarta, Otomania - Honda punya keyakinan penuh pada model terbarunya, New Honda Sonic 150R. Bebek dengan desain "ayam jago" ini disiapkan khusus menyasar segmen remaja yang butuh kendaraan yang sporty, trendi, agresif, sekaligus dinamis.

"Kami sangat puas dengan hasil perkembangan sepeda motor ini, kami harap bisa sesukses Vario150 sebelumnya," ujar Johannes Loman, Wakil Presiden Direktur Eksekutif PT Astra Honda Motor (AHM) kepada Otomania, di sela peluncuran, Rabu (5/8/2015).

Dimensi Sonic didesain menyesuaikan postur tubuh remaja, sehingga mampu mencptakan ergonomi berkendara yang ideal. Sasis menggunakan desain baru, rangka twin-tube sehingga rigid, ringan, sekaligus mengakomodasi tubuh yang ramping.

"Postur tubuh remaja dengan rata-rata tinggi badan di bawah 164 cm, karena secara ground clearance tidak terlalu tinggi dibanding jenis sport touring lainnya," ujar Margono Tanuwijaya, Direktur Pemasaran.

Bebek "ayam jago" ini ideal untuk berkendara jarak dekat sampai menengah. Salah satu keunggulan lainnya, Sonic juga dibuat ramah modifikasi, sehingga para remaja mampu mewujudkan ekspresinya masing-masing pada sepeda motornya.

Bodinya yang ramping dan tajam, ideal untuk berkendara di dalam kota yang padat dan macet. "Sonic 150R dilengkapi dengan mesin sama seperti CB150R StreetFire yang mampu menciptakan kelincahan sempurna berkat perpaduan dari bobot yang kecil dan ringan. Karakter output Sonic 150R sesuai dengan jalanan perkotaan, apalagi dengan torsi putaran mesin bawah hingga menengah yang memberikan akselerasi stop and go," ujar Margono.

Honda mengklaim, Sonic 150R mampu digeber dari titik 0-200 meter dalam 10,6 detik, dengan kecepatan puncak 124,1 kpj. Selain agresif, Sonic juga diklaim paling irit di kelasnya, dengan rata-rata konsumsi BBM 45,4 kpl untuk standar emisi EURO II dan 40,9 kpl pada EURO III, keduanya dites menggunakan metode ECE R40.

Honda menawarkan Sonic 150R dalam empat pilihan warna, yaitu Active White, Spartan Black, Energetic Red, dan Neo Magenta. Tersedia hanya dalam satu varian, dengan banderol Rp 20,9 juta on the road (OTR Jakarta).  Untuk tahun perdananya, AHM menargetkan bisa menjual 11.000 unit Sonic per bulan.

Spesifikasi Honda Sonic 150R:

Tipe mesin : 4 Langkah, DOHC - 4 Katup
Kapasitas mesin : 149,16 cc
Sistem Pendingin Mesin : Liquid Cooled with Auto Fan
Suplai Bahan Bakar : PGM-FI
Diameter Langkah : 57,3 x 57,8 mm
Perbandingan Kompresi : 11,3 : 1
Daya Maksimum : 11,8 KW (16,0 PA) / 9000 rpm
Torsi Maksimum : 13,5 Nm (1,38 kgf.m) / 6500 rpm
Ukuran Ban Depan : 70/90-17 38P (Tubeless)
Ukuran Ban Belakang : 80/90-17 50P (Tubeless)
Rem Depan : Cakram Hidrolik
Rem Belakang : Cakram Hidrolik
Suspensi Depan : Teleskopik
Suspensi Belakang : Lengan ayun dengan suspensi tunggal
Kapasitas tangki : 4 liter

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa