Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kamuflase Honda Brio Jadi Mobilio

Stanly Ravel - Jumat, 22 Mei 2015 | 11:54 WIB
Jakarta, Otomania — Konsep modifikasi yang diusung Kevin Jayadi pada ajang Honda Jazz Tuning Contest 2015 terbilang generik dengan peserta lainnya, yakni fokus pada kemampuan mesin (engine performance). Namun, Kevin cukup cerdik menjadikan Brio andalannya terlihat berbeda dengan peserta lain, yaitu lewat kamuflase tampilan Mobilio.

Kevin memberikan sentuhan berbeda pada bemper depan dan gril, yang mengadopsi milik Mobilio. Hasilnya, ciamik! Penampilan Brio ini terlihat seperti Mobilio dengan bodi kompak.

"Ini masih sedikit belum rapi karena waktu pengerjaannya sebentar banget. Pemasangannya sendiri harusnya bisa lebih rapi, cuma memang harus dibuat dudukan baru untuk pasang baut di bemper Mobilio," ungkap Kevin kepada Otomania, Kamis (21/5/2015).

Tampilan sporty pada eksterior diteruskan melalui pemasangan carbon fender, carbon fiber hood, dan carbon fiber rearview mirror. Sementara itu, sebagai sentuhan akhir, tampilan eksterior dituntaskan dengan penyematan pelek Super Advan Ver 2 berdimensi 17 inci orisinal Jepang.

Masuk ke kabin, jangan harap ada tampilan interior standar seperti Brio pada umumnya. Semua jok sudah diangkat dan dikosongkan sehingga bisa dibilang cukup ekstrem. Sebagai pengganti, kevin menyematkan bucket seat Bride, sedangkan di dasbor terdapat Greddy Informeter Touch. Sesuai dengan tema street racing-nya, untuk memperkuat rangka, ia juga membenamkan 4-touch roll cage, custom monkey bar, boost meter Autometer, dan shift knob Greddy.

Untuk sektor lain, Brio ini sudah dijejali banyak racing part. Guna memberikan performa maksimal pada mesin, Kevin mengaplikasikan Turbo Garett TD 04, open air filter carbon charger air Simota, custom injector 8, fuel pump DW, oil cooler Greddy, Hose Samco beserta custom intake, dan custom piping yang dimodifkasinya sendiri.

Uniknya, mobil ini ternyata digunakan sehari-hari, bahkan oleh istrinya untuk mengantar anak ke sekolah. "Mobil ini sih masih dipakai sehari-hari. Biasanya istri yang menggunakan untuk antar anak. Bangku jok depan dan belakang saya pasang kalau untuk aktivitas sehari-hari," tutupnya.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa