Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kartu Ini Diklaim Bisa Sempurnakan Pembakaran

Ghulam Muhammad Nayazri - Kamis, 16 April 2015 | 10:43 WIB

Jakarta, Otomania - Produk terbaru ini mungkin sedikit aneh dan saat dijelaskan manfaat produk ini, ternyata cukup mengejutkan. Produk itu adalah NanoCard (Kartu Nano).

Kartu Nano, seperti yang dijelaskan Farid Abdullah sebagai penemu, merupakan produk rekayasa bahan bakar dan oksigen berteknologi nano yang berfungsi untuk menyempurnakan proses pembakaran, serta efisiensi bahan bakar. Uniknya, hanya berbentuk kartu.

"Nano card produk yang berbasis skalar energi yang memancarkan gelombang resonansi nano, yang membuat bensin terpencar kedalam partikel yang lebih kecil sehingga saat diledakkan mengalami pembakaran yang sempurna, dan bensin bisa lebih irit," ujar Farid.

Mengaplikasikan NanoCard pada kendaraan tidak sulit, hanya tinggal menempelkan pada tangki, kotak filter atau pada kabel busi. Walaupun hanya ditempel tapi tetap bisa bekerja maksimal pada kendaraan.

"Ini fisika kuantum dimana tanpa bersentuhan langsung dengan objek, dia tetap bekerja," tegas Farid.

Ada beberapa produk dari Kartu Nano, dan masing-masing produk memiliki manfaatnya sendiri. Manfaat yang lebih besar dari NanoCard bukan hanya sekedar untuk kendaraan, tapi untuk keberlangsungan kondisi udara bersih. .

Berikut beberapa produk beserta kegunaannya.

NanoCardTM Diesel (untuk kendaraan diesel) mampu menginduksi tangki bahan bakar dengan kapasitas sampai 25 liter per-kartu.

NanoCardTM Gasoline/Bensin mampu menginduksi tangki bahan bakar dengan kapasitas sampai 25 liter perkartu.

NanoCardTM Oxygen Booster berfungsi untuk memecah molekul oksigen di dalam filter udara kendaraan bermotor, sehingga akan mendapatkan pembakaran yang sempurna.

NanoCardTM Oxygen Booster Motobike berfungsi untuk memecah molekul oksigen di dalam filter udara sepeda motor

Bagi yang ingin mendapatkan informasi lebih detail termasuk masalah harga, bisa langsung mengunjungi www.distributorkartunano.com 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa