Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sosok Daihatsu Terios Baru Lengkap dengan Harga Semua Varian

Aris F Harvenda - Selasa, 24 Maret 2015 | 10:28 WIB
Jakarta, Otomania - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) akhirnya resmi meluncurkan Terios "facelift", di Jakarta, Jumat (20/3/2015). Beberapa ubahan membuat SUV bawahini terlihat lebih segar, identik dengan konsep sebelumnya yang sempat muncul pada IIMS 2014 lalu.

Penyegaran terlihat dari penampilan luar, mulai kap mesin, gril, dan bemper baru. Lampu utama sudah dilengkapi dengan proyektor berkonfigurasi baru, plus sentuhan LED di bagian bemper. Sedangkan lampu belakang menggunakan mika bening juga sudah LED.

"Kami sengaja menyegarkan tampilan Terios demi memenuhi keinginan konsumen. Kami menargetkan penjualannya bisa mencapai 1.500 unit per bulan," jelas Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran ADM di sela peluncuran, Jumat (20/3/2015).

Bagian belakang sedikit mengalami perubahan, masih dengan "konde" atau ban cadangan yang menempel di pintu belakang, dengan lis krom di tengahnya. Pembeda jelas ada di lampu belakang yang sudah dijelaskan sebelumnya, plus spoiler atas yang bepadu dengan pilar belakang.

Interior, tak mengalami banyak perubahan, sama dengan model sebelumnya. Tapi, kini semua interior dipilih dalam balutan ornamen hitam. Sementara pada dasbor kini juga sudah terdapat konektor HDMI.

Fitur

Ada dua fitur baru yang ditawarkan Terios baru selain penampilan yang lebih segar. Kelengkapan ini berkaitan dengan faktor keamanan, yakni Immobilizer. Selain itu, ada fitur Window Jam Protection, berguna mencegah jendela tertutup jika ada benda yang menghalangi.

Selain itu, semua varian juga dilengkapi dengan baja pelindung samping di kedua sisi pintu depan dan belakang, yang berguna menambah keamanan penumpang.

Untuk harga jual, berikut pembeberannya sesuai varian dan tipe yang dipasarkan:
Terios X MT Rp 186,9 juta
Terios X-Extra MT Rp 197,2 juta
Terios X-Extra AT Rp 208,05 juta
Terios R MT Rp 219,1 juta
Terios R Adventure MT Rp 229,3 juta
Terios R AT Rp 233,2 juta
Terios R AT Adventure Rp 243,2 juta

Editor : Aris F Harvenda

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa