Otomania.com - Dua pelaku spesialis pencurian motor dengan kunci letter T diciduk polisi di Kota Tangerang.
Mereka masih menggunakan cara lama untuk memetik motor incaran laiknya memanen buah.
Kedua pelaku yakni Agus (35) dan Gepeng (31) beraksi terakhir kali di Lembaga Pemasyarakan Anak Tangerang dan menggondol sepeda motor Honda Vario milik Pegawai Negeri Sipil (PNS) setempat bernama Rino Soleh.
"Pelaku mengakui telah melakukan beberapa kali pencurian kendaraan bermotor, salah satunya di wilayah hukum Polsek Karawaci dan di wilayah hukum Polsek Tangerang," kata Kapolsek Karawaci, Kompol Abdul Salim, Tangerang, Jumat (4/5/2018).
Abdul meneruskan, modus pelaku saat beraksi masih menggunakan cara lama atau dengan merusak kunci ganda kendaraan.
Menurutnya, Agus sebagai eksekutor pencurian ditangkap anggotanya saat berada di bilangan Cimone, Karawaci, Kota Tangerang pada beberapa waktu lalu.
(BACA JUGA: Jangan Salah Ngerti, Selain Untuk Olahraga, Car Free Day Juga Untuk Mengurangi Polusi)
"Pelaku diamankan saat sedang duduk dekat warung karena gerak-geriknya mencurigakan, saat digeladah ditemukan satu kunci Leter T berikut anak kuncinya yang disimpan di saku celananya," kata Abdul.
Sedangkan rekannya, Gepeng, merupakan penadah dari hasil curian pelaku berhasil diamankan di bilangan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.
Kasus diatas masih dalam proses penyelidikan Polsek Karawaci.
Kini, para pelaku beserta barang bukti berada di Mapolsek Karawaci.
(BACA JUGA: Lucu...Enggak Tahu Fungsi Yellow Box Junction, Ibu Ini Mau Tanya Suami di Rumah)
"Pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Karawaci guna penyidikan lebih lanjut," kata Abdul.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Tribunjakarta.com |
KOMENTAR