Otomania.com - Ketika Jonas Folger, pebalap Yamaha Tech3 MotoGP menyatakan mundur karena penyakit yang dideritanya, tim kesulitan mencari pengganti. Banyak spekulasi nama, dan belakangan pebalap asal Malaysia, Hafizh Syahrin, muncul di barisan depan.
Ternyata memang benar, Hafizh akan menunggangi Yamaha YZR-M1. Bos tim Tech3 Herve Poncharal pun mengungkap tabir itu, bahwa Hafizh akan jadi pebalap Yamaha Tech3, meski sifatnya masih tes.
Sebelumnya, saat tes pramusim 2018 di Sepang, Malaysia, Yonny Hernandez dipilih untuk menjalani ujicoba. Yonny tak mungkin dipermanenkan, karena masih terikat kontrak dengan tim lain.
Dan pemuda berbakat yang beruntung untuk menggantikan Yonny adalah Hafizh. "Saya sangat senang dan terhormat mendapat kesempatan untuk memiliki Hafizh Syahrin dengan kemi untuk tes di Buriram," kata Herve.
(BACA JUGA: Indonesia Keduluan Malaysia Turunkan Pebalap di MotoGP?)
Keputusan resmi itu diambil Herve setelah melakukan negosiasi dengan Hafizh saat berlangsungnya tes pramusim di Sepang, Malaysia. "Mengikuti tes Sepang, kami melakukan banyak pertemuan dan memutuskan Hafizh Syahrin akan menjadi pilihan yang sangat baik bagi tim Monster Yamaha Tech3," katanya.
Sikap optimisme Herve dicurahkan melalui beberapa pujiannya, sekaligus harapannya terhadap Hafizh. "Sekarang, hanya untuk tiga hari. Tetapi saya lebih dari yakin Hafizh akan memperlihatkan pada kami apa yang dia bisa," sambungnya
Salah satu daya tarik Hafizh di mata Herve adalah usianya yang masih muda, yakni 23 tahun, yang pastinya punya banyak waktu untuk mengasah skill balapnya.
Torehan beberapa gelar yang didapat Hafizh juga bikin Herve makin yakin meminangnya ke ajang balap MotoGP. "Dia telah mendapatkan beberapa podium di kelas Moto2, yang tidak mudah," katanya.
(BACA JUGA: Apakah Ini Pertanda Johann Zarco Minta Ganti Motor Baru Juga?)
Salah satu hasil bagusnya saat melakoni musim balap Moto2 pada tahun lalu. Hafizh masuk ke dalam 10 besar di hasil akhir Moto2 2017.
Sepertinya tes di Sirkuit Buriram bakal mejadi ujian berat Hafizh, karena mejadi penentu nasibnya dengan tim Yamaha Tech3.
Editor | : | Donny Apriliananda |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR