Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Stok Motor Bebek Bekas Langka, Hanya Ini yang Laku

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 3 Februari 2018 | 16:00 WIB
Honda Supra X 125 motor bebek bekas yang masih dicari
KompasOtomotif
Honda Supra X 125 motor bebek bekas yang masih dicari

Otomania.com — Semakin parahnya kondisi jalanan sekarang ini membuat kebanyakan orang beralih memilih kendaraan yang praktis yaitu matik. Hal ini lah yang menjadi akibat dari sepinya angka penjualan motor bebek.

Kondisi ini juga dikeluhkan sejumlah pemilik showroom motor bekas yang katanya agak sulit untuk menjual motor bebek. Tetapi meskipun sepi peminat masih ada beberapa konsumen fanatik yang mencarinya. kebanyakan peminat motor bebek di usia tua.

Untuk motor bebek yang masih diburu calon pembeli kebanyakan menanyakan Honda Supra X 125, hal itu yang dikatakan sejumlah showroom motkas daerah Jakarta. Alasannya karena bentuknya dan juga harga yang tak tinggi, cukup murah.

Selain itu karena, masyarakat lebih mengenal motor bebek hanya produk Honda yaitu Supra X 125. "Seperti Supra 125 masih ada yang nanya. Kalau ada stoknya biasa pasti saya jual," Tutur Ahmad Budiharja, punggawa Kembar Motor di Jagakarsa, Jakarta Selatan.

(BACA JUGA: Ini Dia Jawara Motor Bekas Sepanjang Tahun 2017, Tebak Siapa?)

Hal itu juga di iyakan oleh dua pemilik showroom motor bekas yang ada di daerah Depok, Jawa Barat. Namun, diler itu hanya punya stok yang terbatas untuk motor bebek. Hal itu karena unit dipasaran untuk mendapatkannya juga jarang sekali ada.

Elly, tenaga pemasaran Sukses motor mengatakan, mematok harga Rp 8-9 Jutaan jika ada unit Honda Supra X 125 mulai tahun 2014 dan 2015. "Beberapa bulan lalu kita masih jual Supra, tetapi peminatnya sudah tidak banyak," ucapnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa