Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Luncurkan Sirion Terbaru Februari 2018, Ini Perubahannya

Fedrick Wahyu - Kamis, 25 Januari 2018 | 07:47 WIB
Perodua Myvi di Malaysia
Paultan
Perodua Myvi di Malaysia

Otomania.com - Segmen city car non-LCGC memang belum berkembang signifikan di Indonesia. Tapi, buat Daihatsu sebagai spesialis mobil perkotaan, ini menjadi segmen ciri khas yang tak boleh dibiarkan. Sirion yang ada di kelas ini siap tampil baru.

Generasi tiga sudah disiapkan, dan kabarnya siap meluncur pada Februari 2018 mendatang, alias beberapa hari lagi. Tampangnya kemungkinan besar mengadopsi basisnya, yakni Perodua Gear Up yang sudah meluncur duluan di Malaysia.

"Launching-nya bulan Februari, nanti kami undang ya," ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT. Astra Daihatsu Motor, Rabu (24/1/2018).

Daihatsu Sirion kali ini memiliki tampilan yang hampir sama seperti Perodua Myvi, yang sebelumnya sudah diluncurkan di Malaysia. Mobil ini pun juga akan didatangkan dari Malaysia.

(BACA JUGA: Punya Minat dengan Produk Daihatsu, Cek Dulu Harga Barunya)

Tak hanya tampilan saja yang mendapat peningkatan. Mesin juga mengalami perubahan. Jantung 1.200 cc yang dulu kini disingkirkan.

Versi terbaru kali ini akan diberi mesin 2NR-VE Dual VVT-i berkapasitas 1.500 cc yang mirip dengan mesin Toyota Avanza 2015.

Jika melihat mesin dengan jenis yang sama maka mesin ini berkarakter torsi kuat di awal. Sedangkan tenaganya dipatok di 102 dk pada 6.000 rpm dan torsinya 139 Nm @4.200 rpm.

Dengan begitu Daihatsu Sirion, bisa berubah segmen menjadi small hatchback. Lalu mengenai harga, Sirion terbaru ini masih dirahasiakan oleh Daihatsu hingga mobil ini diluncurkan.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa