Otomania.com - Kehadiran All New Honda PCX makin terasa dekat. PT Astra Honda Motor (AHM) mulai memberikan "teaser" penggoda yang menampilkan muka pesaing Yamaha NMAX itu di media sosial.
Hari ini, Senin (4/12/2017), via akun Instagram @Welovehonda_id, muncul tampang PCX terbaru dalam gambar siluet. Yang disorot adalah bagian lampu depan dengan desain baru, sama persis dengan versi yang meluncur di Tokyo Motor Show 2017, beberapa waktu lalu.
Tidak ada keterangan lanjutan, pada gambar hanya tertulis "All New PCX" dan di bawahnya diberi kalimat penggoda, "coming soon". Administrator akun juga menyatakan bahwa bakal ada yang baru, dan meminta followers untuk tetap aktif memantau.
Baca: Yamaha Mengomentari PCX Hybrid dan Listrik
Rasanya memang PCX baru sudah masuk kategori "urgent" untuk muncul di depan publik. Di segmen skutik bongsor 150 cc, model ini tenggelam ditelan gaung Yamaha NMAX yang terus menuai simpati dari pengguna.
AHM sendiri sudah pernah mengonfirmasi bahwa PCX baru akan hadir dengan versi produksi lokal, dipastikan harga bakal bersaing ketat dengan NMAX. Kabarnya, banderol sepeda motor ini akan ada di kisaran Rp 30 juta.
Baca: Makin Ramai, Suzuki Siapkan Amunisi Baru Pesaing NMAX dan PCX
Menarik dinanti, apalagi, ada indikasi bahwa AHM siap menggebuk balik pesaing dengan teknologi hybrid pada PCX. Tentu ini akan menjadi nilai lebih ketimbang harga jual itu sendiri.
Simak teaser-nya berikut ini via akun Instagram @welovehonda_id:
Editor | : | Donny Apriliananda |
KOMENTAR