Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Taksi Mobilio Blue Bird Bakal Diganti Xpander?

Donny Apriliananda - Rabu, 8 November 2017 | 10:24 WIB
Xpander Blue Bird
Xpander Blue Bird

Otomania.com – Kabar terbaru, atau lebih tepatnya disebut rumor, kembali datang ke meja redaksi. Informasi menyebut bahwa Mitsubishi Xpander akan menggantikan Mobilio untuk taksi Blue Bird.

Xpander akan dijadikan armada taksi 7-penumpang, seperti peran yang saat ini dimainkan Mobilio. Banyak alasan disebut, tapi salah satunya karena ada hubungan dengan biaya operasional.

Hal ini coba dikonfirmasi dikonfirmasi ke pihak Mitsubishi, dan mereka mengaku sampai saat ini belum menerima pesanan.

“Sampai saat ini, tidak ada pemesanan Xpander dari Blue Bird, ataupun rencana bekerjasama dengan armada taksi lainnya. Inden yang masuk kepada kami sebagian besar adalah konsumen retail atau private,” ujar Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Selasa (7/11/2017).

Baca: Xpander Jadi Taksi, Mobil Polisi, sampai Ambulan

Saat ini, tambah Imam, pihaknya masih fokus memenuhi pemesanan konsumen yang sudah masuk. Sampai saat ini, Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) Xpander sudah mencapai angka 30.000-an  unit.

Blue Bird sendiri sampai saat ini masih belum memberikan keterangan. Kepala Humas PT Blue Bird Tbk Teguh Wijayanto belum membalas pesan.

Konfirmasi terakhir dilakukan ke Adrianto Djokosoetono, direktur lainnya yang juga anak dari Direktur Utama Purnomo Prawiro. Adrianto memilih belum bungkam. "Belum bisa komentar ya," ujar dia melalui pesan singkatnya.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa