Toyota Fortuner Giles Separator Sekalian Senggol Motor, Sopir Kabur, Saksi Malah Jadi Pahlawan

Parwata - Kamis, 8 Oktober 2020 | 13:30 WIB

Toyota Fortuner bernomor polisi B 1452 KJA menabrak separator beton di Jalan Gunung Sahari Raya, Pademangan, Jakarta Utara, Rabu (7/10/2020) malam. (Parwata - )

Selain itu, Ian juga melepas aki mobil tersebut untuk mencegah terjadinya kebakaran.

"Saya nolongin. Saya buka pintunya, posisi mobil kan udah nyangkut gitu. Terus saya buru-buru nyari kunci 10 buat ngebuka aki," kata Ian.

Baca Juga: Pengemudi Lepas Kendali, Tabrak Separator Busway di Jalan S Parman, Truk Disita Jadi Barang Bukti

Setelah berhasil keluar, si pengemudi mobil malah meninggalkan kendaraannya tersangkut di pembatas jalan tersebut.

"Orangnya langsung pergi dibawa temannya tadi," ucap Ian.

Dari hasil pantauan dari TribunJakarta.com di lokasi kecelakaan pada pukul 19.30 WIB.

Kecelakaan tersebut sempat membuat arus lalu lintas di Jalan Gunung Sahari Raya tersendat.

Pasalnya, Toyota Fortuner yang dalam kondisi rusak di bagian bawahnya itu masih tersangkut pembatas jalan.

Namun, sekitar pukul 19.40 WIB, mobil tersebut akhirnya diderek dan arus lalu lintas di Jalan Gunung Sahari Raya terpantau normal kembali.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul "Fortuner Nyaris Terbakar Usai Tabrak Separator Beton di Gunung Sahari, Pengemudinya Justru Kabur".