Bocah Apes, Taruh HP di Keranjang Sepeda Bikin Jambret Tak Tahan Untuk Beraksi, Warga Cuma Bisa Bengong

Parwata - Rabu, 24 Juni 2020 | 14:00 WIB

Jalan Blok Dukuh di Kelurahan Cibubur lokasi seorang bocah dijambret, Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (23/6/2020). (Parwata - )

Otomania.com - Kejahatan jalanan jambret terjadi di Jalan Blok Dukuh sekira pukul 17.30 WIB.

Korban dari penjambretan tersebut adalah anak laki-laki berusia sekitar 9 tahun warga RT 04/RW 10 Kelurahan Cibubur.

Melansir dari TribunJakarta.com, Penjambretan yang dialami oleh seorang anak tesebut terjadi pada Selasa (23/6/2020) kemarin.

Anggi (28), warga setempat mengatakan kejadian berawal saat korban sedang bermain sepeda.

Baca Juga: Dua Jambret Tertunduk Malu Dijemput Polisi Usai Nekat Rampas HP Emak-emak, Alasannya Biasa Dipakai Pelaku Lain

"Main sepeda sendirian, handphonenya ditaruh di keranjang depan sepeda. Diambil sama pelaku yang naik motor," kata Anggi di Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (24/6/2020).

Merujuk keterangan warga yang melihat pelaku sebelum beraksi, dua pelaku yang boncengan naik motor sudah membuntuti korban.

Saat tak ada warga melintas di lokasi, kedua pelaku yang aksinya tersorot CCTV menyalip lalu merampas handphone korban.

"Korbannya teriak, jambret, jambret begitu. Kabur lah pelaku, kalau dilihat dari rekaman CCTV sih usia pelaku masih remaja," ujarnya.

Baca Juga: Dua Pelaku Jambret Tak Bisa Mengelak, Disodorkan Rekaman Aksinya Merampas HP Anak Kecil Dalam Mobil