Andre Taulany Habis Puluhan Juta Buat Upgrade Vespa Jadulnya, Komponen Import Semua Dong!

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 11 Juni 2020 | 13:30 WIB

Vespa PTS Andre Taulany siap direstorasi oleh Scooter VIP, distributor resmi Polini dan Malossi (Adi Wira Bhre Anggono - )

Sebetulnya bukan hal sulit meningkatkan kemampuan mesin Vespa PTS jika menyangkut Polini dan Malossi.

Baca Juga: Viral Foto Rombongan Ojol Pakai Partisi di Punggung, Kadishub DKI Cuma Bilang Begini

Scooter VIP ditantang Andre Taulany untuk oprek vespa PTS smallframe-nya

Sebab kedua merek aftermarket ini banyak membuat komponen bolt on untuk mesin smallframe.

Karena blok mesin bawaan sudah menggunakan Malossi MK4 cast iron dengan diameter 57,5mm, Rosyid cukup membersihkan dan dibesarkan lubang transfer porting agar aliran bensin lebih lancar.

"Tapi ring piston dan gasket ganti baru, kruk as pakai Polini tipe evolution pin 15 dengan stroke 52,8 full circle.

Intake pakai direct intake Malossi ke blok, dan kami tutup lubang pengisapan bawaannya yang di bagian crankcase-nya," kata Rosyid.

Baca Juga: Awas Tipu-tipu, Gini Lho Cara Gampang Bedain Serat Karbon Asli dan Palsu

Scooter VIP
Jeroan mesin Vespa PTS milik Andre Taulany yang kena oprek Scooter VIP

Karburator menggunakan Polini tipe PWK diameter 26 dengan mainjet antara 105-120.