Emak-emak itu mengeluh jika penghasilannya dengan tahun lalu sangat jauh berbeda.
Baca Juga: Spesialis Malmot Bertekuk Lutut, Kaki Nyeri Kena Timah Panas Gara-gara Berontak Saat Penangkapan
Ditambah, suami mereka yang berprofesi sebagai nelayan tak bisa melaut karena gelombang tinggi.
"Protes saja karena omzetnya menurun drastis. Setelah diberi penjelasan sama petugas, mereka mengerti. Malah disorakin sama ibu-ibu yang lain," ucapnya.
Aksi emak-emak itu terekam dalam sebuah video dan beredar melalui aplikasi Whatsapp.
Dalam video berdurasi 12 detik itu, emak-emak nekat menggeser water barrier yang dijadikan alat blokir jalan.
Puluhan emak-emak itu lantas memperbolehkan kendaraan pick up yang mengangkut penumpang untuk masuk ke kawasan pantai.
Setelah portal dibuka, mereka melambaikan tangan meminta mobil untuk masuk.
Perekam video pun tertawa saat melihat aksi emak-emak itu. "Hahahaha masuk, masuk," ucap wanita yang merekam video itu.