Cek Perobihan JPO, Anies Baswedan Coba Langsung Pelican Crossing

Fedrick Wahyu - Rabu, 1 Agustus 2018 | 11:15 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memantau langsung pelepasan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO). (Fedrick Wahyu - )

Otomania.com - Pembongkaran Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Bundaran Hotel Indonesia dipantau langsung oleh Anies Baswedan, Selasa (31/7/2018).

Tak hanya itu, kehadiran Anies juga untuk merasakan langsung Pelican Crossing.

Sebagai pengganti dari jembatan penyeberangan orang atau dibuatlah Pelican Crossing.

"Jadi sore ini kita lihat perkembangan penurunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang sudah dikerjakan tadi malam, dan alhamdullilah berjalan lancar dan aman," kata Anies di Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (31/7/2018).

(BACA JUGA: Menohok, JPO Diganti Pelican Crossing, Anies Baswedan Dianggap Enggak Paham Lalu Lintas Jakarta)

Terlihat Gubernur Anies dan para pejalan kaki ikut mengunakan pelican crossing dengan tertib.

Para pejalan kaki yang ikut juga merasakan bersama Gubernur Jakarta itu rata-rata para pekerja yang kantornya terletak di sekitar lokasi.

Namun terlihat kepadatan arus kendaraan terjadi karena masih ada proses pelepasan jembatan tersebut.

Adam
Pelican Crossing di Bundaran HI, Jakarta Pusat

Untuk diketahui, cara pengunaan pelican crossing ini cukup mudah.

Jadi pengguna cukup menekan tombol yang ada pada di tiang lampu lalu lintas.