Kronologi Tim Balap ART Jakarta Temukan Pertamax Turbo Cuma Beroktan 86

Irsyaad Wijaya - Selasa, 10 Juli 2018 | 19:00 WIB

Mobil pengangkut Pertamax Turbo (Irsyaad Wijaya - )

Otomania.com - Pertamax Turbo diklaim mempunyai angka oktan 98.

Tapi ada tim balap motor, ART Jakarta yang ikut di Kejurnas IRS 2018 menemukan Pertamax Turbo hanya beroktan 86.

Temuan ini diperoleh berkat kecurigaan Ade Rachmat, manajer ART Jakarta yang mendapati performa motor timnya anjlok di seri 2 IRS (30/6-1/7/2018).

Bukan itu saja, mesin motornya juga mengalami kerusakan akibat detonasi.

Ia lantas mengurai kronologi penemuan Pertamax Turbo beroktan lemah ini.

(BACA JUGA: Bentley Bentayga V8, Versi Murah Tapi Enggak Kalah Mewah Dari W12, Mulai Rp 7 Miliar)

Menurutnya, saat latihan bebas, performa motor masih normal, Selasa.

Saat itu, timnya memakai Pertamax Turbo yang dibeli dari SPBU.

"Latihan bebas enggak masalah," ujarnya (10/7/2018).

Namun usai race 1 Sabtu (30/6/2018) ia mulai menemukan mesin motornya hancur.

"Piston rusak akibat detonasi," ujarnya.

(BACA JUGA: Dulu Ngojek Online Mudah Dapat Rp 8-10 Juta, Sekarang Mustahil, Bukan Solusi Pengangguran)