Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampil Sporty, Mobil Baru Chery OMODA 5 Siap Tantang Alves dan Grand Vitara, Harganya?

Muhammad Ermiel Zulfikar,Parwata - Rabu, 8 Maret 2023 | 09:00 WIB
Mobil baru, Chery OMODA 5 harga resminya segera diumumkan
Dok. CSI
Mobil baru, Chery OMODA 5 harga resminya segera diumumkan

Otomania.com - Setelah unitnya diperkenalkan, harga resmi mobil baru Chery OMODA 5 akan segera diumumkan sebentar lagi.

PT Chery Sales Indonesia (CSI) akan mengumumkan harga resmi OMODA 5, di ajang pameran otomotif GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, yang akan berlangsung pada Jumat (10/3).

Hal tersebut menjadi tanda masa perkenalan mobil baru Chery OMODA 5 di Indonesia akan segera berakhir.

Begitu juga dengan harga spesial pre-booking yang diumumkan saat peluncuran di IIMS 2023 lalu (16/02/2023).

"Pada pembukaan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, kami akan mengumumkan harga resmi dari OMODA 5 beserta informasi menarik lainnya," kata Shawn Xu, Presiden CSI,, Selasa (7/3).

Sayangnya, Ia masih enggan memberikan informasi secara gamblang, hanya menyebutkan harga resmi dari Sport Utility Vehicle (SUV) Crossover terbaru ini akan menarik.

"Sebab, mobil berjuluk ‘Coming for Future’ ini ditujukan bagi konsumen kawula muda atau mereka yang berjiwa muda," ujar Shawn Xu.

Diprediksi akan ada sedikit kenaikan dari harga spesial yang ditawarkan selama masa pre-booking dari pesaing Wuling Alvez, dan Suzuki Grand Vitara tersebut.

Seperti yang diketahui, Chery OMODA 5 saat ini masih dijual harga spesial pre-booking yakni mulai Rp 328 juta untuk varian Z dan Rp 398 juta buat varian RZ.

Baca Juga: Suzuki Rilis Mobil Baru Mirip Carry Truntung, Dijual Rp 100 Jutaan tapi Bensinnya Seboros Ini

Kabar baiknya, buat yang tertarik Chery OMODA 5 masih bisa menikmati harga spesial tersebut sebelum pengumuman di GJAW 2023, atau tepatnya pada Jumat (10/3) sekitar pukul 14.15 WIB.

"Sebelum pengumuman harga resmi, konsumen dapat melakukan pre-booking hingga 10 Maret 2023, tepatnya pukul 14:00 WIB atau sebelum kami umumkan harga baru," imbuh Shawn.

Selain mengumumkan harga resmi OMODA 5, Shawn juga menuturkan bahwa ada beragam kejutan dan program spesial yang akan dibawa Chery untuk para pengunjung GJAW 2023 mendatang.

Untuk menghilangkan rasa penasaran dari masyarakat Indonesia pada ragam produknya, sejumlah unit test drive juga sudah disiapkan Chery untuk dicoba para pengunjung selama 10 hari pameran berlangsung.

"Kami ingin memberikan banyak kesempatan kepada konsumen otomotif Indonesia untuk dapat melihat langsung dengan produk-produk Chery. Oleh karena itu, kami memanfaatkan berbagai kesempatan potensial, seperti ajang-ajang pameran nasional seperti GJAW ini," pungkas Shawn Xu.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa