Baca Juga: Motor Baru Suzuki Bergaya Vespa Matic, Posisi Lubang Tangkinya Aneh, Ada Bagian Mirip NMAX
Pada bagian ini, disematkan behel chrome dan jok tebal bergaya retro demi menguatkan kesan klasiknya.
Untuk spesifikasinya, Kymco Filly 125 mengusung mesin 125 cc 2 katup dengan pendingin udara.
Mesin tersebut diklaim dapat mengeluarkan tenaga sebesar 9,3 dk pada 7.750 rpm dan torsi maksimum 9,7 Nm pada 5.00o rpm.
Motor baru berbobot 115 kilogram ini, mengusung pelek palang lima dengan diameter 12 inci di bagian depan yang dibalut ban ukuran 90/90, serta pelek 10 inci dan ban berukuran 100/90 di bagian belakang.
Adapun untuk fitur Filly 125, sudah dilengkapi panel instrumen digital, rem depan ABS, dan bagasi yang dapat menyimpan helm half face serta beberapa barang lainnya.
Sebagai pilihan, Kymco Filly 125 memiliki tiga opsi warna yakni biru tua, coklat dan putih.
Soal harga, unitnya kini dibanderol 2.990.000 won atau setara Rp 34.504.420 (kurs 1 Won = Rp 11,54).
Uniknya harga Kymco Like 150i ABS di Indonesia justru hanya selisih tipis dengan Filly 125. Sebab unitnya ditawarkan Rp 35,5 juta.
Kalau boleh dibandingkan, harga Kymco Filly 125 masih lebih murah dari Honda PCX 160 varian ABS yang dijual Rp 35,61 juta on the road (OTR) Jakarta.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kymco.co.id,Kymco.co.kr |
KOMENTAR