Otomania.com - Mobil baru Wuling Alvez akhirnya resmi diluncurkan Wuling Motors di hari pertama Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.
Kini Wuling Alvez akan bersaing di segmen Compact SUV Tanah Air yang sudah dihuni oleh Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Honda HR-V, hingga KIA Sonet.
Dian Asmahani, Brand and Marketing Director Wuling Motors menyebut, Wuling Alvez menawarkan tiga opsi trim kepada calon pemiliknya.
"Untuk varian tipenya yakni SE, CE, dan EX," ujar Dian di ajang IIMS 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023).
Lebih lanjut, eksterior Wuling Alvez tampil sporty dan modern dengan lampu LED di bagian depan dengan Daytime Running Light (DRL), serta electric sunroof di bagian atapnya.
Adapun untuk dapur pacunya, Wuling Alvez menggendong mesin DOHC 1.500 cc naturally aspirated (NA) alias tanpa turbo, 4-Silinder inline DVVT.
Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 105 dk pada 5.800 rpm dan torsi maksimum 143 Nm di 4.000-4.600 rpm.
Tenaga yang dihasilkan mesin kemudian disalurkan ke roda depan (FWD), melalui pilihan transmisi manual 6-percepatan dan CVT.
Bicara fiturnya, Wuling Alvez memiliki berbagai teknologi unggulan semisal Wuling Indonesian Command (WIND), Internet of Vehicle (IoV), serta fitur keselamatan Advanced Driver Assistance System (ADAS).
Baca Juga: Mirip Suzuki Jimny, Mobil Baru Wuling Ini Bisa Melaju 303 Km Tanpa Mampir SPBU
Sebagai pilihan, Wuling Alvez memiliki lima opsi kelir yaitu Pristine White, Carnelian Red, Starry Black, Tungsten Steel, dan Aurora Silver.
Menariknya harga Wuling Alvez terjangkau di kelasnya. Sebut saja varian SE yang dibanderol Rp 209 juta, Rp 255 juta pada varian CE, dan Rp 295 juta on the road (OTR) Jakarta untuk EX sebagai varian tertingginya.
Sementara harga beberapa rivalnya seperti Toyota Raize, kini dijual Rp 232,4 juta hingga Rp 305,1 juta OTR Jakarta.
Lalu Honda WR-V yang kini dibanderol Rp 279,4 juta hingga Rp 317,4 juta OTR Jakarta. Sedangkan harga Daihatsu Rocky mulai Rp 206,45 juta sampai Rp 274,85 juta OTR Jakarta.
Wah bakalan menarik nih melihat persaingan Wuling Alvez dan para rivalnya di segmen Compact SUV.
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
KOMENTAR