Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Baru Yamaha Ini Malah Mirip Honda Supra X 125, Mesin Irit BBM, Harganya Cuma Rp 13 Jutaan

Harun Rasyid - Senin, 13 Februari 2023 | 16:00 WIB
Motor baru Yamaha Sirius FI yang desainnya mirip Honda Supra X 125. Harganya murah banget.
Yamaha-motor.com.vn
Motor baru Yamaha Sirius FI yang desainnya mirip Honda Supra X 125. Harganya murah banget.

Otomania.com - Honda Supra X 125 lawas lansiran 2005-2008, bisa dibilang punya saudara dari brand saingannya di negara tetangga.

Motor baru mirip Supra X 125 lawas ini bernama Yamaha Sirius FI yang dipasarkan di Vietnam.

Kemiripan Yamaha Sirius FI dengan Honda Supra X 125, terlihat di bagian batok lampu serta headlamp yang cembung dan punya dua sudut meruncing di kiri dan kanannya.

Pada bagian bodi depan juga terdapat dua lampu sein, hanya saja lampu yang digunakan Sirius FI sudutnya lebih meruncing ketimbang Supra X 125 yang tampil membulat dan lebih kecil ukurannya.

Bergeser ke bodi samping, desain Yamaha Sirius FI tampil dengan lekukan bodi simpel dan ramping layaknya Vega Series di Indonesia.

Begitu juga dengan desain lampu belakangnya yang sederhana dan meruncing di sudut atasnya.

Jika dibanding Yamaha Vega Force yang jadi saudaranya di Indonesia, Sirius FI tampak sedikit kalah sporty. Sebab desain Vega Force lebih dinamis dengan bentuk lampu yang dikembangkan dari Vega Series generasi sebelumnya.

Desain bodi samping dan belakang Yamaha Sirius FI. Bebek Vietnam yang justru mirip Supra X 125 ketimbang Vega Force di Indonesia.
Yamaha-motor.com.vn
Desain bodi samping dan belakang Yamaha Sirius FI. Bebek Vietnam yang justru mirip Supra X 125 ketimbang Vega Force di Indonesia.

Nah untuk spesifikasinya, Yamaha Sirius FI menggunakan mesin SOHC 113,7 cc yang berpadu dengan transmisi manual 4-percepatan.

Mesin tersebut sanggup menghasilkan tenaga 8,7 ps pada 7.000 rpm dan torsi maksimum sebesar 9,5 Nm pada 5.500 rpm.

Baca Juga: Meluncur Motor Matic 150 Cc Baru Bergaya Retro Modern, Harganya Bikin Vespa Matic Kerasa Mahal

Selain itu, konsumsi BBM Sirius FI juga tergolong irit dengan klaim 1,65 liter bensin yang sanggup menempuh jarak 100 kilometer.

Seperti motor bebek pada umumnya, Yamaha Sirius FI dibekali pelek diameter 17 inci dengan ukuran ban depan 70/90 dan 80/90 di bagian belakang.

Uniknya, Yamaha Sirius FI masih menggunakan cover rantai jadul berbentuk membulat layaknya Honda Astrea Grand.

Tapi cover rantai dan gear ini memang fungsional sob, karena dapat melindungi rantai dan gear dari air hujan ataupun debu.

Adapun fitur motor ini, masih tergolong standar seperti penggunaan lampu depan-belakang halogen, speedometer analog dengan eco indikator, sistem pembakaran injeksi, serta rem belakang tromol.

Yamaha Sirius RC, varian tertinggi dengan pelek racing. Harga lebih murah dari Honda Revo.
Yamaha-motor.com.vn
Yamaha Sirius RC, varian tertinggi dengan pelek racing. Harga lebih murah dari Honda Revo.

Sebagai pilihan, Yamaha Vietnam menjual Sirius FI dalam tiga varian yakni standar dengan pelek jari-jari dan rem tromol, standar dengan rem cakram depan, serta RC yang sudah memakai pelek racing.

Ngomongin harganya, Yamaha Sirius FI dibanderol mulai 21.400.000 Vietnamese Dong (VND) sampai 24.200.000 VND.

Kalau dikonversikan, setara dengan Rp 13.818.644 hingga Rp 15.626.691 (kurs 1 VND = Rp 0,65).

Wah kalau dijual di Indonesia, bisa jadi ini motor bebek termurah saat ini karena Yamaha Vega Force saja dijual Rp 17 jutaan di Jakarta. Sementara Honda Revo dibanderol mulai Rp 15,64 juta on the road Jakarta.

Editor : Naufal Nur Aziz Effendi
Sumber : yamaha-motor.com.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa