Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gak Pakai Mubazir, AHM Oil Sekarang Ada Kemasan Hemat Buat BeAT dan Scoopy

Mohammad Nurul Hidayah,Parwata - Jumat, 10 Februari 2023 | 06:12 WIB
AHM Oil MPX2 kemasan baru ukuran 0,65 liter.
Istimewa
AHM Oil MPX2 kemasan baru ukuran 0,65 liter.

Otomania.com - Meluncur oli baru dari PT Astra Honda Motor (AHM) yakni AHM Oil dengan kemasan baru ukuran 0,65 liter.

Disampaikan oleh Dheni Setiawan, selaku General Manager Part Division AHM, pelumas SPX2 dan MPX2 berukuran 0,65 liter hadir untuk menjawab kebutuhkan konsumen sepeda motor Honda yang membutuhkan pelumas yang lebih hemat," ucap Dheni.

Untuk pilihannya oli motor matic,  AHM Oil kemasan 0,65 liter ada dua tipe yakni SPX2 dan MPX2.

Kemasan AHM Oil yang terbaru ini ukurannya lebih mungil cocok buat motor matic Honda mesin eSP 110 cc generasi terbaru.

Seperti Honda Genio, BeAT hingga Scoopy generasi terbaru yang mesinnya punya crank case berukuran kecil.

Beda dari mesin sebelumnya yang membutuhkan 0,8 liter oli setiap penggantian.

Untuk harganya, AHM Oil MPX2 kemasan 0,65 liter dibanderol Rp 49.000, dam AHM Oil SPX2 kemasan 0,65 liter dipatok Rp 60.000.

AHM Oil MPX2 kemasan baru ukuran 0,65 liter
Istimewa
AHM Oil MPX2 kemasan baru ukuran 0,65 liter

Dengan hadirnya kemasan baru ini, berarti AHM Oil SPX2 dan MPX2 punya 2 kemasan yakni 0,8 liter dan 0,65 liter.

Sedangkan, untuk AHM Oil SPX1 dan MPX1, dijual dengan tiga pilihan kemasan yakni 0,8 liter, 1 liter dan 1,2 liter.

Baca Juga: Belum Dipakai Jauh, Oli Motor Baru Kenapa Harus Segera Diganti? Begini Jawaban Pabrikan

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa