Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bocoran Kawasaki Ninja ZX-4RR Masuk Indonesia, Harganya Bikin Dompet Bergetar

Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 2 Februari 2023 | 16:00 WIB
Bocoran kisaran harga Kawasaki Ninja ZX-4RR kalau masuk Indonesia.
kawasaki.com
Bocoran kisaran harga Kawasaki Ninja ZX-4RR kalau masuk Indonesia.

Otomania.com - Motor baru Kawasaki Ninja ZX-4RR resmi meluncur di Amerika Serikat, ini bocorannya soal masuk ke pasar Indonesia.

Motor sport baru Kawasaki Ninja ZX-4RR dilaunching pada 1 Februari 2023 dan menjadi produk baru di segmen motor bermsin 4 silinder.

Di Indonesia sendiri sudah beredar ZX-25R yang sama-sama punya mesin 4 silinder, apakah Kawasaki Ninja ZX-4RR akan dijual juga di Tanah Air?

"Indonesia pasti masuk, kita masuk-masukin ajalah, cuma belum saat ini, yang duluan bukan di indonesia," ungkap narasumber yang minta dirahasiakan identitasnya, Kamis (2/2/2023).

"ZX-4RR untuk Indonesia pasti masuk, dan saat ini sedang dalam proses. ditunggu saja," lanjutnya.

Narasumber terpecaya ini juga membeberkan bocoran harga motor baru tersebut jika nantinya sudah meluncur.

"Harga belum final, tapi kisarain hampir 200 juta," bebernya.

Sebagai informasi, Kawasaki Ninja ZX-4RR punya tampang yang sangat identik dengan Ninja ZX-25RR, perbedaannya terletak di sektor mesin.

Spesifikasinya, ZX-4RR dibekali mesin 4 silinder 399 cc OHC 16 katup berpendingin cairan dengan ukuran bore x stroke 57 x 39,1 mm.

detail tampilan Kawasaki Ninja ZX-4RR.
kawasaki.com
detail tampilan Kawasaki Ninja ZX-4RR.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa