Otomania.com - Jangan Buru-buru Beli Motor Baru, Lihat Dulu Tampang Yamaha NMAX di 2023, Harga Juga Berubah.
All New Yamaha NMAX di Januari 2023 mendapatkan warna baru yakni biru metalik.
Di Indonesia skutik keluarga Maxi Yamaha ini ditawarkan dalam tiga pilihan varian terdiri dari Standard, Connected, dan Connected ABS.
All New NMAX menawarkan berbagai fitur unggulan, antara lain mesin dengan teknologi katup VVA, suspensi subtank.
Kemudian, fitur konektivitas bluetooth Y-Connect dan juga sistem rem ABS dual channel.
Di tahun ini, All New NMAX Standard Version resmi dapat warna baru yakni biru metalik.
Warna biru metalik tersebut, menggantikan warna biru doff yang telah hadir pada sebelumnya.
Sementara pilihan warna lainnya seperti merah metalik, hitam doff dan hijau doff masih tersedia.
Penggunaan warna metalik ini diakui dapat memberikan kesan premium, selain itu lebih maksimal menampilkan lekuk bodinya.
Baca Juga: Diguyur Cash Back Jutaan Rupiah, Waktunya Pas buat Beli Honda CBR250RR, Segini Harga Motor Barunya
Editor | : | Dimas Pradopo |
Sumber | : | GridOto.com |