Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kronologi Honda HR-V Terjun ke Sawah, Penyebab Kejadian Diduga Alasan Klasik

Parwata - Rabu, 21 Desember 2022 | 06:05 WIB
Kondisi Honda HR-V yang terjun ke sawah di jalan Nasional lintas Banda Aceh-Meulaboh, kawasan Desa Peuribu, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Minggu (18/12/2022).
Foto/Dok Lantas Aceh Barat
Kondisi Honda HR-V yang terjun ke sawah di jalan Nasional lintas Banda Aceh-Meulaboh, kawasan Desa Peuribu, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat, Minggu (18/12/2022).

Otomania.com – Kronologi Honda HR-V Terjun ke Sawah, Penyebab Kejadian Diduga Alasan Klasik.

Satu unit Honda HR-V bernomor polisi BL 1314 ZB  nyemplung ke sawah di Jalan Nasional Lintas Banda Aceh-Meulaboh, pada Minggu (18/12/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.

Tepatnya di kawasan Desa Peuribu, Kecamatan Arongan Lambalek, Kabupaten Aceh Barat.

Mobil tersebut dikemudikan oleh Devi Seulanga (39) warga dari Kabupaten Nagan.

Saat kejadian, korban tengah melaju dari arah Banda Aceh menuju ke Kabupaten Nagan Raya.

Disampaikan oleh Kapolres Aceh Barat, AKBP Pandji Santoso melalui Kasat Lantas Iptu Jufni.

“Korban dalam kecelakaan tersebut dalam kondisi selamat dengan mengalami sakit dibagian perut dan lemas," ujar Kapolres Aceh Barat, AKBP Pandji Santoso melalui Kasat Lantas Iptu Jufni, Minggu (18/12/2022).

Pihak kepolisian yang saat itu berada di lokasi kejadian ikut mengamankan arus lalu lintas dan bersama warga membantu evakuasi korban.

Tidak lama setelah evakuasi ambulans di kawasan Arungan Lambalek membawa korban ke Puskesmas Drien Rampak, Kecamatan Arongan Lambalek.

Baca Juga: Parah, Mobil Boks Tabrak Tiang Listrik Dan Tembok Pagar Rumah, Penyebabnya Diungkap Polisi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa