Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Grand Max Oleng Tabrak Motor Parkir, Nyemplung Bareng Ke Dalam Sungai

Parwata - Jumat, 9 Desember 2022 | 15:46 WIB
Terlibat kecelakaan, sepeda motor dengan nomor kendaraan B 6751 PBG, dan Mobil Grand Max B 2557 BYJ tercemplung ke Sungai Cengkareng Drain, Cengkareng, pada Kamis (8/12/2022) sore.
Istimewa
Terlibat kecelakaan, sepeda motor dengan nomor kendaraan B 6751 PBG, dan Mobil Grand Max B 2557 BYJ tercemplung ke Sungai Cengkareng Drain, Cengkareng, pada Kamis (8/12/2022) sore.

Otomania.com - Grand Max Oleng Tabrak Motor Parkir, Nyemplung Bareng Ke Dalam Sungai, Begini Kronologinya.

Terjadi kecelakaan lalu lintas melibatkan dua kendaraan berupa sebuah mobil dan satu unit sepeda motor.

Terjadi pada Mobil Daihatsu Gran Max menabrak motor yang sedang parkir, hingga keduanya nyemplung ke dalam kali.

Dalam kejadian tersebut sepeda motor berpelat nomor B 6751 PBG dan Grand Max B 2557 BYJ tercemplung ke Sungai Cengkareng Drain, Cengkareng, pada Kamis (8/12/2022) sore.

Terkait kecelakaan tersebut, Kanit Laka Lantas Jakarta Barat, AKP Agus Suwito mengatakan.

Kejadian bermula ketika mobil yang melintas di Jalan Kembangan Baru kemudian oleng ke kiri dan menabrak motor yang sedang terparkir.

"Mobil melaju dari utara ke selatan, sesampainya di dekat Jembatan Klingkit Cengkareng, menabrak motor," kata Agus saat dikonfirmasi, Kamis.

Setekah menabrak motor, mobil tersebut masih melaju hingga mendorong motor ke sungai.

Motor pun tercemplung ke Cengkareng Drain, begitu pula dengan mobil tersebut.

Baca Juga: Dikemudikan Remaja 18 Tahun, Begini Kronologi KIA Picanto Bisa Nyemplung Sungai Pundak

"Mobil oleng ke kiri sehingga kendaraan yang terlibat terperosok ke sungai. Berakibat, kedua kendaraan mengalami kerusakan sedangkan identitas pengemudi mobil belum ditemukan," jelas Agus.

Meski kedua kendaraan rusak, Agus menuturkan pengemudi mobil selamat. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Motor Parkir Ditabrak Mobil, Keduanya Nyemplung ke Kali Cengkareng Drain",

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa