Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kronologi Pengendara Honda BeAT Terjatuh dari Flyover Kemayoran, Satu Orang Meninggal Dunia

Parwata - Selasa, 29 November 2022 | 17:00 WIB
Seorang pengendara Honda BeAT meninggal dunia usai terjatuh dari flyover Kemayoran, Jakarta, Senin (28/11/2022).
Tribun Tangerang/M. Rifqi Ibnumasy
Seorang pengendara Honda BeAT meninggal dunia usai terjatuh dari flyover Kemayoran, Jakarta, Senin (28/11/2022).

Sebelumnya, kecelakaan tunggal kembali terjadi di turunan flyover Kemayoran tepat arah Taman Impian Jaya Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Senin (28/11/2022) sekira pukul 14.15 WIB.

Dari pantauan Warta Kota, dua orang pengendara motor terjun bebas dari ketinggian sekitar sepuluh meter setelah menabrak pembatas jalan layang itu.

Terlihat, satu orang terkapar dengan kondisi kepala berlumuran darah di semak belukar , sedangkan satu lainnya menangis histeris tak jauh dari lokasi tersebut.

Akibat dari kecelakaan itu, kendaraan yang melintas di Flyover Kemayoran sempat mengalami kemacetan panjang dikarenakan banyak pengendara berhenti untuk menonton.

Menurut keterangan dari Panit Lantas Wilayah Pademangan IPTU Sudrajat, korban terjatuh dari ketinggian jalan layang Kemayoran karena kehilangan kontrol kendaraannya.

"Saya dapat laporan dari masyarakat ada kecelakaan lalu lintas karena out control di turunan Kemayoran," kata Sudrajat di lokasi.

"Sementara saya cek motornya ada di atas flyover Kemayoran, sementara korbannya jatuh ke bawah," sambungnya.

Sudrajat menyebut, korban terjatuh saat melintas dari arah Kemayoran, Jakarta Pusat menuju Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Sedangkan kecelakaan tunggal tersebut sudah dalam penanganan Unit Laka Lantas Wilayah Pademangan.

Untuk sementara sedang ditangani oleh unit medis Unit Lantas Pademangan sementara korban dua-duanya masih hidup yang satu kritis. Kini, korban dalam penanganan medis karena kondisi krisis yang dialaminya.

Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul Pengendara motor yang terjatuh di Flyover Kemayoran telah Tewas saat Dilarikan ke Rumah Sakit,

Editor : Naufal Nur Aziz Effendi
Sumber : Tribuntangerang.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa