Otomania.com - Iritnya Tembus 45 Km/liter, Harga Skutik Yamaha Ini Rp 19 Jutaan Aja, Tampangnya Gagah ala Motor Adventure.
Beberapa waktu lalu pabrikan Yamaha resmi meluncurkan skuter matik (skutik) baru bergaya adventure.
Skutik yang dinamai Yamaha Force X tersebut diluncurkan untuk pasar China dan ditargetkan akan diparkan di negara-negara maju.
Dilihat dari desainnya, Yamaha Force X punya tampang cukup menarik karena memiliki konsep gabungan skutik perkotaan dan petualang.
Dari desain eksterior, Force X dilengkapi panel bodi dual-tone dengan sentuhan sporty.
Lampu depannya terpasang di bagian tebeng depan, di atas spakbor khas motor adventure.
Sementara lampu seinnya terpasang di bagian kepala motor dekat setang. Berlanjut ke bagian instrument cluster berupa layar digital dengan tampilan yang cukup sederhana.
Beranjak ke bagian kaki-kaki, motor ini dilengkapi sokbreker teleskopik di depan dan sokbreker tunggal di belakang. Adapun pengereman menggunakan cakram di depan dan tromol di belakang.
Bicara soal mesin, Force X dibekali mesin 125 cc dengan tenaga sebesar 8,9 dk pada 6.500 rpm dan torsi puncaknya 9,7 Nm pada 5.000 rpm.
Baca Juga: Harga Yamaha XMAX Connected per November 2022, Cocok Nih buat Touring
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR