Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Sigra Ringsek Ketabok Kereta Api, Satu Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

Parwata - Sabtu, 24 September 2022 | 21:00 WIB
Kondisi Daihatsu Sigra yang mengalami kecelakan dengan kereta api
Istimewa/TribunJatim.com
Kondisi Daihatsu Sigra yang mengalami kecelakan dengan kereta api

Mobil tersebut dikemudikan Ahmad Alwi Thohir (31) warga Perum GBA Kelurahan Ketami, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri.

Alwi Thohir mengalami luka memar benjol di bagian kepala sebelah kanan, dan muka memar, saat ini ia dirawat di RSUD Gambiran Kota Kediri.

Sementara rekannya, Achmad Buny Andaru (26) warga Desa Banjarejo, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, meninggal dunia di tempat kejadian.

Menurut kesaksian sejumlah warga, kendaraan Daihatsu Sigra nopol W 1239 SR semula melaju dari arah barat menuju timur.

Sampai di perlintasan kereta api Desa Banjarejo, sopir diduga tidak mengetahui kalau ada kereta api dari arah utara menuju ke selatan, sehingga terjadi kecelakaan.

Selanjutnya penanganan kasusnya dilimpahkan ke Unit Laka Satlantas Polres Kediri guna proses penyidikan lebih lanjut.


Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Kecelakaan Maut di Kediri Kereta Vs Mobil, Diduga Sopir Tak Tahu Kereta Akan Lewat, Satu Orang Tewas,

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa