Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wari-wiri Bikin Curiga, Kalung Emas Senilai Rp 18 Juta Emak-emak Ditarik Jambret

Parwata - Minggu, 18 September 2022 | 07:00 WIB
Tangkapan layar kamera CCTV, aksi penjambretan kalung emas senilai Rp 18 juta milik seorang emak-emak di Kota Malang.
Istimewa/TribunJatim.com
Tangkapan layar kamera CCTV, aksi penjambretan kalung emas senilai Rp 18 juta milik seorang emak-emak di Kota Malang.

Otomania.com - Wari-wiri Bikin Curiga, Kalung Emas Senilai Rp 18 Juta Emak-emak Ditarik Jambret.

Terjadi aksi kejahatan penjambretan sebuah kalung milik seorang emak-emak yang dilakukan oleh empat orang pelaku dengan menggunakan dua unit motor matic.

Melansir dari TribunJatim.com, sebelum melakukan aksinya komplotan jambret ini sempat ditegur oleh warga.

Yoga Mahendra (27), seorang warga sekitar kejadian mengatakan, para pelaku sempat mondar-mandir di permukiman warga Jalan Raya Tebo Selatan, Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, hal itu menimbulkan kecurigaan warga.

"Sebelum beraksi, empat orang pelaku yang naik dua motor matic mondar-mandir di jalanan perumahan. Mereka ini mondar-mandir sebanyak dua kali," ujarnya kepada TribunJatim.com, Kamis (15/9/2022).

Karena merasa curiga, ada warga yang keluar dari rumah dan langsung bertanya kepada para pelaku tersebut.

"Mereka itu ditanya 'kenapa kok wira-wiri (mondar mandir) di perumahan, sedang nyari apa.' Lalu salah satu pelaku menjawab, bahwa mereka sedang mencari rumah teman. Setelah itu, salah satu warga yang menegur itu masuk kembali ke dalam rumah," jelasnya.

Rupanya jawaban dari mereka tersebut hanyalah alasan belaka, karena ternyata, mereka sedang 'menggambar' situasi dan kondisi lingkungan perumahan.

"Kalau dilihat dari rekaman CCTV, terlihat pelaku sudah membuntuti korban dari arah belakang. Sepertinya, pelaku sudah paham dengan kebiasaan korban," ujarnya.

Baca Juga: Kisah Pilu, Ibu-ibu Pulang Ambil BLT BBM Malah Dijambret, Endingnya Bikin Haru

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa