Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Demi Selamatkan Helm Seharga Yamaha Mio Bekas, Petugas Damkar Rela Masuk Gorong-gorong, Begini Kisahnya

Parwata - Senin, 12 September 2022 | 11:05 WIB
Helm merek Nolan, yang harganya senilai Yamaha Mio bekas, diselamatkan petugas damkar Kabupaten Klaten usai hanyut di gorong-gorong.
Dok Damkar Klaten / TribunSolo.com
Helm merek Nolan, yang harganya senilai Yamaha Mio bekas, diselamatkan petugas damkar Kabupaten Klaten usai hanyut di gorong-gorong.

Otomania.com - Demi Selamatkan Helm Seharga Yamaha Mio Bekas, Petugas Damkar Rela Masuk Gorong-gorong, Begini Kisahnya.

Petugas pemadam kebakaran (damkar) menerima telepon, bukan laporan adanya laporan adanya kebakaran, melainkan ada kejadian helm milik seorang pemotor hanyut di gorong-gorong.

Melansir dari TribunSolo.com. kejadian tersebut dialami oleh petugas damkar di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Diceritakan oleh Kabid Damkar Satpol PP Klaten, Sumino, saat itu Jumat (9/9/2022) tengah malam. Petugas yang sedang piket mendapati telpon kantornya berdering.

"Laporan masuk sekitar pukul 23.55 WIB, helm mahal hanyut di gorong-gorong," ungkap Sumino kepada TribunSolo.com, Sabtu (10/9/2022).

Dari laporan tersebut, Sumino mengatakan, petugas pun langsung bergegas meluncur dilokasi.

Kejadian di Jalan Jogja-Solo tepatnya sekitar 100 meter ke arah barat Sub Terminal Penggung.

Saat petugas damkar sampai di lokasi, pemilik helm bernama Muhammad Ichsan (38), warga Cengkareng Timur, Jawa Barat, tampak panik karena helmnya tiba-tiba hanyut.

Saat kejadin, dia bersama sang istri pulang dari touring ke Pulau Bali, setibanya di sekitar Sub Terminal Penggung, keduanya berhenti untuk istirahat sejenak.

Baca Juga: Dibonceng Yamaha NMAX, Pria Gresik Gemetar Ada Kaki Garuk-garuk di Kolong Motor, Damkar Turun Tangan

"Tanpa sengaja helm yang digunakan korban, tersenggol jatuh gorong-gorong dan terlihat tersangkut di tengah," ungkapnya.

Panjang gorong-gorong tempat helm tersbangkut tersebut sekitar 20 meteran, san susah dijangkau.

Namun akhirnya, helm yang hanyut di gorong-gorong tersebut berhasil diselamatkan oleh petugas pemadam kebakaran

Saat ditanya petugas, kata Sumino, helm itu ternyata harganya tak seperti helm biasa.

Helm yang hanyut dalam gorong-gorong tersebut harganya setara harga satu unit motor bekas.

"Merknya Nolan, harganya senilai Rp 8,5 juta," pungkasnya.

Dengan harga Rp 8,5 juta tersebut seharga untuk menebus satu unit motor bekas, salah satunya adalah Yamaha Mio Z.

Harga tersebut dikutip dari kanal Pricelist GridOto.com, yang tertulis sebesar Rp 8,2 juta, untuk Yamaha Mio Z keluaran tahun 2016.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Penampakan Helm Seharga Rp 8,5 Juta : Hanyut di Selokan, Berhasil Ditemukan Petugas Damkar Klaten,

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa