Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaget Driver Ojol Ini Dapat Orderan Antar Binatang Mirip Buaya, Simak Videonya

Parwata - Jumat, 9 September 2022 | 08:00 WIB
Seorang driver ojek oline (ojol) mendapat oder antar seekor binatang.
Tangkap layar akun TikTok @superheru1
Seorang driver ojek oline (ojol) mendapat oder antar seekor binatang.

Otomania.com - Viral dapat orderan, driver ojol ini diminta antar binatang mirip buaya, simak videonya

Seorang driver ojek online (ojol) videonya viral usai mendapat order membawa seekor binatang mirip buaya.

Video viral tersebut diunggah oleh
akun TikTok @superheru1 memperlihatkanr driver ojol bernama Heru Kurniawan yang menerima orderan dari seseorang untuk mengantarkan hewan ke daerah Cakung, Jakarta Timur.

Order mambawa seekor binatang tersebut berawal saat ia sedang berada di sebuah warung, tepatnya di Jalan Walang Baru, Koja, Jakarta Utara.

"Orderan bawa paket (tanda silang), orderan bawa biawak (tanda ceklis/centang)," keterangan dalam video, dikutip Tribunnews.com dari akun TikTok, Rabu (7/9/2022).

Saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Heru Kurniawan mengaku sebagai warga Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.

Menurutnya, selama menjadi drivel ojol, ia pernah diminta mengantarkan barang seperti mesin cuci portabel.

Namun, beberapa waktu lalu, hal tak terduga dialami Heru, ia mendapatkan orderan antar seekor binatang yakni biawak ke daerah Jakarta Timur.

"Jadi, ceritanya abis nganter orderan, terus mampir ke warung di daerah walang di dalam gang, kebetulan yang punya warung juga masih temen sendiri." ujarnya.

"Lagi nunggu orderan, lagi ngobrol-ngobrol, di situ ada tetangganya yang punya warung nyamperin terus bilang: "bisa anterin nggak ke daerah Cakung, Jakarta Timur? tapi bukan saya yang naik. Tapi anter biawak"," kata Heru, Rabu (7/9/2022).

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Tribunnews.com,TikTok @superheru1

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa