Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengemudi Cerdas Harus Tahu 8 Cara Bikin Ban Mobil Panjang Umur

Dok Grid - Senin, 8 April 2024 | 12:56 WIB
perawatan ban mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
perawatan ban mobil

Otomania.com - Ada beberapa cara mudah yang dapat dilakukan agar usia pakai ban mobil lebih  panjang dan awet digunakan.

Yang paling berpengaruh pada ban mobil adalah tekanan angin dan sudut keselarasan roda.

Kedua hal ini yang kerap menentukan umur pakai ban mobil, karena bisa membuat ban cepat habis masa pakainya.

Lebih lanjut, berikut tips dan trik dari Kevin Sulaeman, Head of Business Development Ottoban Indonesia terkait penggunaan ban mobil agar bisa awet digunakan. Apa saja ya?

1. Tekanan ban

"Periksa tekanan angin ban 2 minggu sekali, apabila menggunakan nitrogen, boleh setiap sebulan sekali," ujar Kevin.

2. Rotasi ban

"Sebaiknya juga rotasi ban secara berkala setiap 10.000 km," saran Kevin.

Baca Juga: Enggak Nyangka, Ternyata Ini Pentingnya Lakukan Rotasi Ban Mobil Secara Berkala

3. Periksa kaki-kaki mobil

Periksa kaki-kaki mobil, spooring dan balancing secara berkala setiap rotasi ban dilakukan.

4. Hindari jalan berlubang

Hindari jalan berlubang, dan kurangi kecepatan ketika terpaksa menginjak lubang atau melintasi jalan rusak.

Ilustrasi cek ban mobil
Rudy Hansend
Ilustrasi cek ban mobil

5. Isi tekanan angin ban

Saat pengisian tekanan angin, "Tekanannya disesuaikan dengan rekomendasi dari pabrikan mobil tersebut," tutur pria berambut ikal ini.

Baca Juga: Biasa Isi Angin Ban Motor Terlalu Keras, Perlu Tahu Ini Efek Negatifnya

6. Perilaku mengemudi

"Jangan mengemudi dengan agresif, misalnya: belok tanpa mengurangi kecepatan, perkirakan kapan harus mengerem - jangan rem mendadak," ujarnya lagi.

7. Penggantian ban

Saat melakukan penggantian ban baru, Kevin menyarankan juga untuk mengganti pentil ban mobil dengan yang baru.

Ban serep Honda Civic 1.5 liter Turbo (foto ilustrasi)
Ryan/Gridoto.com
Ban serep Honda Civic 1.5 liter Turbo (foto ilustrasi)

8. Ban serep

"Untuk ban serep, jangan diisi nitrogen karena bisa bikin karetnya cepat getas," pungkas Kevin.

Posted : Senin, 8 April 2024 | 12:56 WIB| Last updated : Senin, 8 April 2024 | 12:56 WIB

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa